F-PKS : Kami Akan Dorong Kesejahteraan Guru Honorer Lamsel

NASIONAL255 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – – Sejumlah Anggota DPRD Lampung Selatan dari fraksi PKS, terus mendorong dan mengupayakan untuk kesejahteraan bagi para guru Honorer yang memang masih jauh dengan kata layak dalam penerimaan insentif nya.

Hal tersebut terungkap pada saat lounching Grand Opening Hari Aspirasi PKS DPD Lampung Selatan, dengan sejumlah awak media yang dipusatkan di Negeri Baru Resort (NBR) Kalianda. Senin (3 /2 /2020)

Sejak hari itu PKS secara resmi menetapkan menjadi Hari Aspirasi dan siap menampung aspirasi dan kritikan dari masyarakat maupun media sebagai pilar keempat.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kelangkaan Stok Darah Saat Pandemi Di Samarinda, Korem 091/ASN Bantu Donor Darah

“Kami akan menggandeng media juga lembaga lainnya di hari aspirasi. Tujuannya tentu untuk Lampung Selatan, yang lebih baik lagi. Terlebih saat ini banyak persoalan-persoalan yang masih belum tercover baik itu oleh eksekutif maupun legislatif,” kata anggota Komisi II DPRD Lampung Selatan, sekaligus ketua DPD PKS Lampung Selatan. Bowo Edi Anggoro,

Dalam kesempatan tersebut anggota Komisi IV DPRD Lampung Selatan, dari Fraksi PKS, Andi Apriyanto, A. Md, mengatakan pihaknya akan terus berusaha untuk mensejahterakan guru honorer di Lampung Selatan,

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Mewakili Dandim, Kepala Staf Kodim 0906/Kkr Hadiri Rapat Forkopimda Mendengar

“Sebab PKS melihat pendapatan aparatur desa saja bisa dinaikkan, maka tentulah guru honorer juga bisa setara UMK pendapatannya dengan merealistis anggaran belanja atau memangkas hal-hal yang tidak lebih urgen dari mensejahterakan guru honorer.

Bicara menaikkan kesejahteraan guru honorer otomatis bicara Pendapatan Asli Daerah (PAD) maka saling berkaitan antara satu OPD dengan OPD lainnya, tetapi kalau ditanya apakah bisa setara UMK, Jawabannya bisa, tentu saja bisa, bila perlu pangkas Tukin OPD yang tinggi itu” kata anggota Komisi IV DPRD Lampung Selatan, dari Fraksi PKS itu. (Sg)

banner 728x90