Dilantik Presiden, Bupati Blora Dapat Pesan Khusus untuk Jaga Hutan Jati

banner 728x90

JAKARTA, INFODESANEWS – Sebanyak 961 kepala daerah dilantik secara serentak oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada hari ini, Kamis, 20 Februari 2025. Pelantikan ini menandai babak baru dalam tata kelola pemerintahan daerah di Indonesia. Acara yang digelar pukul 10.00 WIB ini dihadiri oleh 33 gubernur, 33 wakil gubernur, 363 bupati, 362 wakil bupati, 85 wali kota, dan 85 wakil wali kota yang terpilih melalui Pilkada Serentak 2024.

Salah satu kepala daerah yang dilantik adalah Bupati Blora, Dr. H. Arief Rohman, bersama Wakil Bupati Sri Setyorini. Keduanya mengikuti seluruh rangkaian acara dengan penuh semangat, mulai dari cek kesehatan, geladi kotor, geladi bersih, hingga prosesi kirab dari Monas menuju Istana Negara. Prosesi kirab ini menempuh jarak sekitar 1 kilometer dan diikuti oleh ratusan kepala daerah terpilih.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo Subianto memberikan pesan khusus kepada Bupati Arief Rohman untuk menjaga hutan jati di Blora. “Tadi beliau berpesan agar hutan jati di Blora dijaga dengan baik. Beliau ingat betul bahwa Blora adalah penghasil kayu jati terbaik,” ujar Arief usai pelantikan.

BACA SELENGKAPNYA :  Pelantikan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Genuk Kota Semarang

Bupati yang akrab disapa Mas Arief ini juga mengaku sempat bersalaman dengan Presiden Prabowo dan sejumlah menteri.

“Alhamdulillah, acara pagi tadi berlangsung lancar. Saya juga sempat bersalaman dengan Pak Presiden dan beberapa menteri. Mereka memberikan selamat atas pelantikan ini,” tuturnya.

Bupati Blora menambahkan, bahwa dirinya bertemu dengan sejumlah menteri yang berasal dari Blora, Bojonegoro, dan Ngawi.

“Kami sempat ngobrol dan insyaallah akan berkolaborasi untuk wilayah Cepu Raya,” ujarnya.

Lanjutnya, bahwa dirinya diajak berfoto bersama Menteri Sekretaris Negara beserta istri yang berasal dari Blora.

Setelah pelantikan, Arief dan Sri Setyorini akan segera menuju Magelang untuk mengikuti kegiatan pembekalan kepala daerah (retreat) di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari 2025.

“InshaAllah kami siap mengikuti retreat. Namun, kami sudah meminta Sekda dan OPD untuk merumuskan program 99 hari kami,” jelas Arief.

BACA SELENGKAPNYA :  Pemprov DKI Jakarta Buka Lowongan 2.919 CPNS

Bupati Arief mengaku sangat terkesan dengan momen pelantikan yang dihadiri oleh seluruh kepala daerah se-Indonesia.

“Ini merupakan sejarah baru. Saya merasa sangat terhormat dan bersyukur bisa dilantik langsung oleh Pak Presiden. Kami mohon doa dari seluruh masyarakat Blora agar kami bisa menjalankan amanah ini dengan baik,” ungkapnya.

Senada dengan Bupati Arief, Wakil Bupati Sri Setyorini juga mengaku sangat terkesan dengan pelantikan ini. Ini pengalaman yang luar biasa. Kami bisa berkenalan dengan kepala daerah dari berbagai wilayah.

“Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat Blora yang telah mendoakan kami. Kami juga mohon dukungan dan doa untuk lima tahun ke depan,” ungkapnya.

Retreat yang akan diikuti oleh para kepala daerah ini bertujuan untuk memberikan pembekalan dan penyamaan persepsi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai pemimpin daerah. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam membangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.*Red

banner 728x90