DEMAK, INFODESANEWS – – Anggota Koramil 11/Sayung,BPBD Demak,Polsek Sayung serta warga berhasil menjinakkan kebakaran yang melanda rumah beserta kandang kambing miliik permukiman penduduk di desa Prampelan Kab. Demak milik saudara Rohmad (62) pada Kamis (16/5/2019) pagi.
Saksi melihat ada api yang berasal dari rumah di Rt 02 / Rw 05 Kec. Sayung, kemudian bersama warga lainnya mencoba memadamkan api tapi api makin membesar,” ujar Zulaikah.
Hingga siang ini, penyebab kebakaran di perkitrakan dari konsleting listrik dengan kerugian materi yang di taksir sekitar 30 juta yang disebabkan oleh kebakaran.
Kronologi kejadian pada pukul 08.30 wib saudara Rahmad dan ibu Ngatminah pergi ke sawah kemudian Saksi atas nama Ibu Zulaikah 34 Th melihat rumah saudara Rohmad terbakar kemudian berteriak minta tolong kepada warga sekitar untuk membantu memadamkan api yang membakar rumah Rohmad tersebut dengan alat seadannya.
Namun karena pada saat pagi pukul 08.30 wib angin dari sawah berhembus sangat kencang sehingga dengan cepat membakar rumah bapak Rohmad yang sebagian besar terbuat dari bilik bambu dan dengan seketika rumah hangus terbakar bersama kandang kambing yang berada jadi satu di belakang
Sementara kerugian personil nihil untuk materiil satu unit rumah dan kandang kambing hangus terbakar, 4 ekor kambing mati terbakar,uang pecahan 100 ribu sebanyak 20 lembar habis terbakar, 10 karung berisi padi hangus terbakar.(Pendim 0716/Demak)