Desa Beringin Kencana Melaksanakan Musrenbangdes

INFODESA82 Dilihat

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Pemerintahan Desa Beringin Kencana Kecamatan Candipuro Kabupaten Lampung Selatan, melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Meserenbangdes) tahun 2018 yang berlangsung di balai Desa setempat, Kamis (22/11)

Musrenbangdes merupakan musawarah dan penyampaian serta usulan dari masarakat, yang sebelumnya sudah di laksanakan musawarah Dusun di setiap masing-masing Dusun.

Kepala Desa Beringin Kencana Sutanto mengatakan pelaksanaan Musrenbangdes tahun 2018, guna membahas program pembangunan di tahun 2019 yang sebelumnya telah melalui tahapan mesawarah tingkat Dusun sesuai dengan usulan dan peruntukanya.

“Oleh karena itu saya berharap untuk semua Dusun dapat menghidupkan lagi budaya bergotong royong agar semua pembamgunan yang mengunakan Dana Desa dapat tercapai. karena pembagunan bukan hanya melaksanakna pembagunan fisik saja, tapi non fisik juga penting. “kata dia.

Sutanto menambahkan Musrenbangdes ini hanya tinggal merangkum dan menyusun di APBD esa tahun 2019 yang sebelumnya telah malalui tahapan Musdus.

“Saya yakin semua pekerjaan ini dapat di selesaikan secara profesional oleh Sekdes selaku pemferifikasi pengunaan Anggaran, “Sehingga Desa dapat menggunakan Dana Desa ataupun dana dari APBD Kabupaten Lampung Selatan sesuai dengan peruntukanya.”pungkas Sutanto di ujung sambutanya.

Musrenbangdes yang dihadiri suluruh perangkat dan kelembagaan Desa yang ada di Desa, para tokoh pemuda, tokoh Agama, keterwakilan perempuan serta para tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut nampak hadir Anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan, dari fraksi Gerindera Saiful Anwar.   (Sg/bmb)