Danrem 081/DSJ Tinjau Latihan Posko I Kodim 0807/Tulungagung

banner 728x90

Tulungagung,INFODESANEWS – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. selaku Komandan Latihan meninjau pelaksanaan Latihan Posko I Kodim 0807/Tulungagung, bertempat di Makodim 0807/Tulungagung, Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 17, Tulungagung, Jawa Timur, Kamis (20/6/19).

 Tampak dalam kesempatan tersebut Danrem mengecek secara detail tugas-tugas yang dilaksanakan oleh pelaku, pendukung dan penyelenggara, serta memberikan beberapa koreksi.

 Terkait materi latihan yaitu tentang penanganan bencana alam tsunami, Danrem 081/DSJ berharap latihan tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pelaku Kejahatan Gunakan Senpi Gasak Motor Milik Warga Sidomulyo Raib

 “Manfaatkan latihan ini dengan baik, terutama dalam koordinasi dan berkomunikasi dengan instansi terkait, agar jika nanti terjadi hal semacam itu, kita sudah paham apa yang harus kita lakukan dalam penanganannya,” kata Danrem.

 Selain itu, ia juga meminta kepada para peserta latihan untuk betul-betul memahami terkait pentahapan dalam penanganan materi penanganan bencana alam yang dilatihkan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tersangka Pembunuhan Diringkus dalam 7 Jam

 Lebih lanjut Kolonel Inf Masduki berharap, agar apa yang menjadi koreksi nantinya dapat dilakukan perbaiki dan menekankan agar masing-masing staf harus tahu apa yang harus dilakukan.

 “Sehingga harapannya, latihan ini dapat berdaya guna dan siap diimplementasikan, serta bukan hanya sekedar rutinitas untuk menjalankan program latihan saja,” pungkasnya.(arw)

banner 728x90