Dalam Meningkatkan SDM Pemdes Fajarbaru Gelar Pelatihan KPM

INFODESA, LIFESTYLE212 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN,INFODESANEWS — Pemerintah Desa (Pemdes) Fajar Baru Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan,laksanakan Pelatihan Kader Pembangunan Manusia (KPM) di balai setempat, Rabu (17/11/2021)

Pelatihan Kader Pembangunan Manusia (KPM) ini di gelar sebagai peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi para Kader di bidang Kesehatan.khususnya bagi ibu hamil dan balita.

Camat Jatiagung,Eko Irawan.S.Stp.MM, mengatakan di dalam Pelatihan Kader Pembangunan Manusia (KPM) ini bertujuan agar para kader lebih bisa meningkatkan potensi yang ada dalam segi Kesehatan.

“Untuk terus berinovasi yang khususnya di dalam bidang kesehatan harus lebih jelas dan berarah di segi tekhnis di bidangnya.Kata mantan camat Natar itu dalam arahannya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tiga Pilar Bulungan Sukseskan Vaksinasi Nasional ke Masyarakat

Sementara itu kepala Desa Fajarbaru Budiantoro, menjelaskan saat ini Pkami beserta para kader KPM masih terus mendata para ibu hamil maupun para balita yang usianya maksimal 6 tahun yang ekonominya menengah kebawah.

“Kami juga akan memberikan bantuan berupa pangan di antaranya,susu kemasan,telur serta bahan pangan yang bergizi lainya yang tentunya dalam membeli bahan pangan tersebut yang tidak memakai anggaran dana desa (DD).”paparnya.

Dikatakan, “Desa Fajar Baru sendiri sudah terbentuk Badan Amil Zakat Infaq Sodakoh (BASISDES) desa Fajar Baru dengan program Gerakan Sodakoh Seribu Sehari (GS3)yang sudah berjalan selama 2 tahun 3 bulan,yang telah mencapai 12.000.000 sampai 15.000.000.di dalam perbulana.”kata dia.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Dinas Kesehatan Diminta Kawal Pengobatan Anak Penderita Tumor

“Di dalam pemakaian anggaran dana desa (DD) akan kita masukan di dalam program yang salah satunya mengenai kebutuhan stunting gizi,yang tentunya akan kita musyawarah kan terlebih dahulu.”imbuhnya.

Dari pantauan infodesanews.com kegiatan tersebut selain dihadiri camat juga hadir kasi Ekobang dan pendamping Desa setempat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. (Ronald)

banner 728x90