Bupati Lutra Menyatakan Kesiapanya Menjadi Tuan Rumah Porda

INFODESA3 Dilihat
banner 728x90

SULAWESI SELATAN, INFODESANEWS – – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani hadiri pelantikan kepengurusan KONI Kabupaten setempat.

Acara yang dipusatkan di Aula Lagaligo kantor Bupati Luwu Utara di Jalan Simpurusiang Kelurahan Bone Tua Kecamatan Masamba Kabupaten setempat. Senin (9 /3 /2020)

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Kapolres Lutra AKBP Agung Danargito, Anggota DPR RI Muh Fauzi, Kasi Datun Kejari Zakaria S Said, Danki Brimob Baebunta, Iptu Laode Rusli, Ketua Umum KONI Sulsel Ellong Tjandra, Ketua KPU Lutra H.Syamsul Bachri dan Kadispora Jumail Mappile, serta para tamu undangan lainnya.

Menurut Indah Putri Indriani, Kabupaten Lutra yang berjuluk Bumi Lamaranginang itu telah siap untuk menjadi tuan rumah pada pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah(Porda) Sulawesi-Selatan 2026 mendatang.

BACA SELENGKAPNYA :  Wujud Sinergitas Babinsa, Bhabinkamtibmas Serta BPBD Kabupaten Penajam Paser Utara Atasi Banjir Desa Karang Jinawi

“Ini terbukti dengan kesiapan sarana dan prasarana gedung olahraga yang kami anggap cukup memadai untuk melaksanakan porda.” ujar Bupati perempuan di wilayah Sulawesi Selatan itu dalam sambutannya.

Sementara itu Ketua KONI Provinsi Sulawesi Selatan, Ellong Tjandra mengapresiasi sekaligus bangga dengan Bupati perempuan pertama yang ada di Provinsi Sulawesi Selatan itu yang menyatakan kesiapan dan menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan porda mendatang.

“Kami sangat mengapresiasi semangat ibu Bupati ini. Yang sudah siap berkontribusi dalam menciptakan prestasi olahraga ditingkat Provinsi maupun Nasional,” kata dia.

Ditempat yang sama Ketua KONI Lutra Hamrullah Dhuha Saymar, mengatakan, bahwa di Luwu Utara ini masih menyimpan banyak tugas yang harus diselesaikan, terutama bagaimana KONI bisa menciptakan prestasi diberbagai event multi cabang olahraga,

BACA SELENGKAPNYA :  Kodim 0906/Kutai Kartanegara Gelar Karya Bhakti Pembersihan Pasar Tradisional

“Karena di Bumi Lamaranginang ini gudangnya para atlet berprestasi, semoga Lutra bisa jadi tuan rumah Porda tahun 2026, Oleh karena itu saya berharap dukungan dari rekan-rekan para wartawan dalam mempublikasikan kegiatan di bidang olahraga,” kata dia saat di wawancarai Infodesanews.com usai dilantik.

Berdasarkan informasi yang di dapat Infodesanews.com bahwa Porda yang dilaksanakan empat tahunan itu di event olahraga multicabang di tahun 2022 akan dilangsungkan di Kabupaten Sinjai dan Bulukumba yang menjadi tuan rumah bersama.(yustus)

banner 728x90