Bina dan Jaga Kebugaran, Prajurit Kodim 0913/PPU Laksanakan Jalan Kaki

INFODESA, NASIONAL178 Dilihat
banner 728x90

PENAJAM.INFODESANEWS.COM – Dalam rangka menjaga kebugaran badan dan jaga kesehatan prajurit Kodim 0913/PPU melalui olah raga bersama dengan senam SKJ – 88 di lanjutkan dengan jalan kaki bertempat di lapangan Kodim 0913/PPU Jln Prov KM  09  Kel Nipah-Nipah Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara  PPU.Jum’at (19/5/2023)

Pjs Pasiops Kodim Kapten Inf H.Imam S usai kegiatan kepada awak media menyampaikan,”Olah raga jalan kaki serta senam SKJ – 88 tersebut dalam rangka menjaga kebugaran dan meningkatakan imun di dalam tubuh manusia terutama prajirit Kodim 0913/PPU yang berguna intuk menangkal penyakit dari luar,salah satunya yaitu dengan melaksanakan olahraga.dengan berolahraga secara teratur akan terhindar dari penyebaran penyakit,”ulasnya

Sebelum pelaksanaan Senam SKJ-88 dan jalan kaki tersebut terlebih dahulu dilaksanakan apel pagi yang diambil oleh Pjs Pasiops Kodim 0913/PPU Kapten Inf H.Imam S.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tak Hanya Fokus Bangun Jalan, Satgas TMMD Juga Sigap Bantu Warga

Dalam Kesempatan Kapten Inf Imam, menyampaikan bahwa Senam SKJ-88 selain menyehatkan, jalan sehat ini juga bertujuan untuk membangun silaturahmi antar anggota Kodim dan menjaga kesehatan agar tubuh sehat terdapat jiwa yang sehat pula serta menunjang tugas sehari-hari,”ujar Imam.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Bupati Banyumas Nominator Penerima Satyalancana Pembangunan

“Untuk itu dalam setiap kegiatan yang bersifat pembinaan fisik, sebagai keharusan adalah pengecekan kesehatan berupa pemeriksaan tensi yang bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan, dikarenakan hal ini merupakan kewajiban atau prosedur yang harus dilalui.”tambahnya.

“Jalan kaki menjadi salah satu olahraga sederhana yang memberikan manfaat yang luar biasa bagi tubuh. Hal itu juga dipengaruhi oleh jumlah kalori yang terbakar jalan kaki. Dengan jarak tertentu akan memungkinkan untuk memperbanyak pembakaran kalori yang terdapat pada tubuh,”tutupnya.

banner 728x90