Babinsa dan PPL Bersatu Mencegah Penyebaran Hama Padi

banner 728x90

Kutai Kartanegara. infodesanews.com – Anggota Babinsa Koramil 0906-02/Loa Kulu Serma Saiful Ulum bersama Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) tampak kompak turun kesawah lakukan pengecekan guna mencegah penyebaran hama padi yang dihadapi oleh pok tan usaha tani di rt 6 Desa Ponoragan kecamatan Loa Kulu, Rabu 5/3/25.

Dengan adanya kolaborasi antara Babinsa dengan PPL para petani di berikan informasi terkait cara efektif untuk mengenali hama pada padi serta cara penggunaan pestisida secara bijak dan benar.

BACA SELENGKAPNYA :  Pemda Blora Intruksikan Perusahaan di Blora Ikut BPJS ketenaga Kerjaan

Serma Saiful Ulum mengatakan kegiatan seperti ini merupakan salah satu wujud nyata komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan hasil produksi pangan dan mengurangi kerugian petani akibat hama padi ujarnya.

Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat membantu petani dalam meningkatkan produksi padi dan mengurangi kerugian akibat hama, selain itu PPL juga memberikan penyuluhan tentang pengenalan dan pengendalian hama padi kepada petani tambahnya.

Ibu Annas selaku PPL di desa Ponoragan menyampaikan bahwa hama sundep pada padi merupakan ancaman serius bagi pertumbuhan maupun produksi padi yang bisa mengakibatkan kerugian bagi para petani di karenakan gagal panen akibat serangan hama.

BACA SELENGKAPNYA :  Relawan dan Simpatisan Iringi Nato Dalam Pengundian Nomor Urut di KPU Lamsel

Semoga dengan adanya pengecekan secara langsung kelapangan dapat membantu petani dalam membasmi hama sundep tersebut dengan cara memberikan obat yang disemprotkan ke tanaman padi yang terkena hama ucapnya.

Dengan adanya pengecekan ini diharapkan penyebaran hama padi dapat diminimalisir sehingga petani tidak mengalami kerugian.

banner 728x90