BLORA, INFODESANEWS – Mobilitas masyarakat meningkat jelang Lebaran 2019, terutama di pasar dan pusat perbelanjaan yang ramai di kunjungi oleh warga untuk membeli keperluan Lebaran. Keramaian masyarakat Tersebut tentunya menimbulkan kerawanan tersendiri yang perlu diantisipasi, salah satunya adalah kemacetan lalu lintas.
Seperti yang sering terjadi di jalan Jendral Sudirman, tepatnya di depan Supermarket Luwes. Arus lalu lintas sering macet, terutama saat Supermarket tersebut ramai oleh pengunjung. Saat parkiran penuh, pengunjung parkir di kanan kiri Jalan sepanjang jalan Jendral Sudirman.
Untuk antisipasi itulah Kasatgas Kamsel OKC 2019 Polres Blora AKP Edy Sutrisno,SH,MH melakukan rekayasa lalu lintas Yaitu dengan pemasangan Trafic cone di depan Luwes, dengan tujuan untuk mengurangi Kemacetan. AKP Edy menjelaskan bahwa kemacetan sering terjadi terutama saat mobil menurunkan penumpang di depan Supermarket sehingga Arus Lalu lintas menjadi tersendat.” Dengan adanya trafic cone bertali di sepanjang depan Luwes, pengendara yang keluar dari parkiran Luwes kami arahkan ke arah kiri atau ke arah timur semua, sehingga tidak memotong jalan, dan hal tersebut terbukti efektif dapat mengurangi kemacetan.” Ucap Edy.
Selain melakukan Rekayasa Lalu lintas, petugas juga melakukan penyeberangan dan pengaturan demi kelancaran arus. Sementara itu kepada Petugas Parkir, Edy menghimbau agar memarkir kendaraan yang rapi, sehingga tidak mengganggu arus lalu lintas.
Mulyanto, ( 45 ) salah satu warga Kelurahan Kauman Blora mengaku kaget ketika keluar dari Luwes dan di arahkan untuk jalan ke arah Timur oleh Petugas. “Sempat kaget tadi, saat diarahkan ke timur, padahal rumah saya ke barat, namun ternyata petugas sedang melakukan rekayasa Lalu lintas , dan alhamdulilah jalan lancar, tidak macet seperti biasanya.” Ucap Mulyanto.***Red