Antisipasi Aksi Teror, Kapolres Siaga Pengamanan Hari Paskah

NASIONAL156 Dilihat
banner 728x90

BUOL, INFODESANEWS | Antisipasi aksi teror dalam perayaan Jum’at Agung dan hari Paskah, Polres Buol dan jajarannya melaksanakan Apel pengecekan personel yang akan mengamankan sejumlah tempat ibadah pasca kejadian bom bunuh diri di katedral Makassar.

Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widodo, S.I.K., yang memimpin apel kesiapsiagaan dan diikuti seluruh PJU dan personel jajaran Polres Buol menyampaikan arahannya terkait proses pengamanan pada perayaan Jumat Agung dan Paskah agar anggota yang telah ditugaskan dalam pengamanan tempat ibadah maupun patroli untuk selalu siap siaga, Kamis (1/4/2021).

“Personel yang bertugas di tempat ibadah maupun patroli untuk selalu waspada selama melaksanakan pengamanan, lakukan pengecekan setiap orang yang di curigai maupun penggeledahan barang bawaan dengan tetap memperhatikan keselamatan,” ucap AKBP Dieno Hendro Widodo, S.I.K.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Berantas Radikalisme, Prof. Dr. Dedi Prasetyo : Kerja Sama Kunci Keberhasilan

Orang nomor satu di jajaran Polres Buol ini juga mengatakan akan berkoordinasi dengan pihak TNI, Pemerintah Daerah, Ormas bersama instansi lembaga terkait untuk bersama-sama melaksanakan pengamanan Jumat Agung dan Hari Raya Paskah.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
DPRD Lamsel, Menggelar Rapat Paripurna Dalam Rangka Penyampaian Ranperda Perubahan APBD Ta-2021

“Kami akan bersinergi bersama stake holder terkait dalam menciptakan Kamtibmas yang kondusif serta akan melakukan kegiatan imbauan pada masyarakat agar tidak terpengaruh terhadap isu-isu yang sifatnya memprovokasi ataupun yang menimbulkan keresahan di tengah masyarakat,”ungkap AKBP Dieno Hendro Widodo.

Kami juga menghimbau kepada para jemaat yang akan melaksanakan ibadah untuk tetap mempedomani protokol kesehatan dalam upaya pencegahan covid-19 serta tidak membawa tas untuk memudahkan petugas dalam melakukan pemeriksaan maupun pengawasan, Imbau AKBP Dieno Hendro Widodo.(Eko)

banner 728x90