Dalam penyelenggaraan kejuaraan ini, Polres Blora bekerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blora. Selain itu, Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) dan KONI Blora turut mendukung dengan menerjunkan official untuk memastikan kesuksesan acara.
Kapolres Blora berharap bahwa kejuaraan ini dapat meminimalisir potensi konflik antar perguruan silat di wilayah Blora. Kami juga berharap dapat menemukan bibit-bibit unggul yang nantinya bisa mewakili Blora di kancah provinsi maupun nasional.
“Jika event ini berlangsung sukses, tidak menutup kemungkinan akan dilanjutkan setiap tahun,” ujar AKBP Wawan Andi Susanto.
Kapolres Blora juga berpesan kepada para atlet, pelatih, dan suporter untuk menjunjung tinggi sportivitas. Jangan terlalu euforia apabila menang, dan jangan melakukan hal-hal yang menciderai tujuan pertandingan apabila kalah.