Ciptakan Kondisi Aman, Babinsa Koramil Sanga-Sanga Lakukan Pengamanan Kegiatan Ibadah Perayaan Natal

INFODESA, NASIONAL9 Dilihat
banner 728x90

KUTAI KARTANEGARA. infodesanews.com– Babinsa Koramil 0906-04/Sanga-Sanga Kodim 0906/ Kutai Kartanegara (Kkr) Serma Beja bersama anggota Polsek Sanga-Sanga melaksanakan pengamanan kegiatan ibadah dalam rangka perayaan Natal di Gereja GPIB Marananta jalan Jendral Sudirman RT. 17 kelurahan Sangasanga Dalam kecamatan Sanga Sanga, Kab. Kukar, Kaltim. Sabtu (25/12/2021).

Kegiatan pengamanan tersebut dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah dalam rangak perayaan Natal dan menyambut tahun baru di wilayah kecamatan Sangasanga.

BACA SELENGKAPNYA :  Polwan Polres Lampung Selatan Sambangi Warga Sidomulyo

Seperti yang disampaikan Serma Beja, “Seluruh anggota Koramil Sanga Sanga pada hari ini melaksanakan kegiatan pengamanan di seluruh tempat ibadah Gereja yang ada di wilayah kecamatan Sanga Sanga, hal ini kami lakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang pada hari ini merayakan ibadah Natal”.

BACA SELENGKAPNYA :  Bupati Pati Luncurkan Pasar Rakyat Online

“Selain melakukan pengamanan kami juga selalu memberikan himbauan kepada masyarakat yang melakukan ibadah Natal agar tetap menjaga protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker dan menjaga jarak saat sedang beribadah”, tambah Babinsa.(Mur)*

banner 728x90