Organisasi JAB, PPAI dan Rodem Terima Penghargaan

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN,INFODESANEWS-Pemerintah desa Jatimulyo Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan berikan apresiasi dan penghargaan kepada Organisasi Masyarakat (Ormas) Jatiagung Bersatu (JAB), Persaudaraan Pengemudi Ambulance Indonesia (PPAI) , Karang Taruna desa Jatimulyo dan Roda Empat (Rodem) atas aksi sosial penggalangan dana kemanusiaan atas musibah erupsi gunung Semeru yang dilaksanakan di lokasi pasar baru desa Jatimulyo, Rabu (22/12)

Penghargaan dalam bentuk piagam ini sebagai bentuk ucapan terimakasih dari pemerintah desa atas suksesnya penggalangan dana kemanusiaan dan telah menyalurkan langsung bantuan bagi korban Erupsi gunung Semeru di kabupaten Lumajang Jawa timur .

Dalam acara tersebut turut dihadiri Kepala Desa Jatimulyo Sumardi, S.E ,Anggota Polsek jatiagung,Danposrmil jatiagung Letda Arh.Budiarto serta anggota dan jajaran aparatur pemerintah desa Jatimulyo serta masyarakat sekitar

BACA SELENGKAPNYA :  Serka Gunawan Hadiri Sarasehan Bersama Bupati

“Pemerintah desa sangat mengapresiasi kepada ormas JAB dan Karang Taruna maupun PPAI yang telah melakukan aksinya dalam penggalangan dana kemanusiaan bagi korban Erupsi gunung Semeru ,”katanya

Lanjutnya semoga kedepan ormas JAB ini bisa lebih maju lagi,karena selama ini kegiatan JAB juga sudah sangat membantu dari pemerintah desa Jatimulyo sendiri

“Semoga kedepannya bisa lebih maju dan kompak lagi dalam membantu masyarakat dan pemerintah ,”Pesan Sumardi

Dan untuk Karang Taruna desa Jatimulyo Sumardi juga berharap agar kedepannya bisa lebih giat dalam melaksanakan kegiatan demi kemajuan desa Jatimulyo,

“Karang taruna ini merupakan binaan kita (desa) maka dari itu supaya lebih giat lagi dalam melakukan kegiatan demi kemajuan desa Jatimulyo ,”Harap Sumardi

BACA SELENGKAPNYA :  Owner Media Tintainformasi, A Muri Alfa Gelar Tasyakuran Cucu Pertama,

Sementara ketua umum Ormas Jatiagung Bersatu (JAB) Ronald Panggabean mengucapkan terimakasih atas perhatiannya dari pemerintah desa Jatimulyo yang telah mendukung atas kegiatan penggalangan dana tersebut

“Terimakasih kepada pemerintah Desa Jatimulyo atas support dan dukungannya , sehingga kegiatan ini bisa berjalan lancar dan kita bisa menyalurkan langsung bantuan kepada korban Erupsi gunung Semeru di Lumajang “Ungkap Ronald

Serta Ketua umum JAB Ronald juga mengapresiasi kepada PPAI dan Karang Taruna atas kerjasama selama penggalangan dana maupun saat penyaluran bantuan “Salut buat kalian semuanya,mari kita lanjutkan sinergitas positif buat masyarakat dan kemanusiaan. (Red)

banner 728x90