Cegah Terjadinya Lonjakan Kasus Covid-19, Cakades Budilestari Muhammad Mahbud Berinisiatif Semprot Disinfektan di Setiap Dusun

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Calon Kepala Desa Budilestari Kecamatan Tanjung Bintang Kabupaten Lampung Selatan, Muhammad Mahbud bersama masyarakat melakukan penyemprotan Disenfektan di beberapa dusun Desa setempat, Rabu (21/7/2021)

Hal tersebut dilakukan salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan di tengah Pandemi Covid-19, sekaligus upaya pencegahan terjadinya peningkatan kasus Covid-19 yang terus meningkat, khususnya di desa Budilestari dan wilayah kabupaten Lampung Selatan pada umumnya.

Menurutnya kegiatan ini tidak ada maksud lain, ataupun kampanye
“Kegiatan ini kami lakukan sesuai dengan instruksi Bupati Lampung Selatan saat rapat bersama seluruh Camat dan kepala desa serta para Calon Kades yang dilakukan secara video Conference beberapa hari lalu.” ujar Mahbud.

BACA SELENGKAPNYA :  Wakapolda jatim dan Kadivre Kerjasama Dalam Bentuk Nota Kesepahaman

Dikatakan kemaren kami bersama warga melaksanakan kegiatan sosial dengan melakukan penyemprotan cairan Disenfektan.
“Alhamdulillah ada 4 dari 14 dusun yang ada di desa Budilestari yang sudah kita semprot dengan cairan Disenfektan. Insya’allah beberapa hari kedepan akan kita selesaikan penyemprotan di dusun dusun lainnya, ” Kata Muhammad Mahbud pada infodesanew.com, Kamis (22/7/2021)

Pria yang biasa dipanggil dengan sapaan akrab Mas Sembrung itu berharap apa yang dilakukannya bisa bermanfaat dan bisa mencegah serta memutus matai rantai penyebaran Covid-19.

Ia berharap apa yang dilakukan bersama warga ini, bisa bermanfaat dan setidaknya bisa mencegah penyebaran Covid-19 di desa yang kami cintai ini. Lebih baik mencegah daripada mengobati. Harus kita sadari bahwa Covid-19, belum usai,

BACA SELENGKAPNYA :  Pra TMMD ke 112 Kodim 0908/Bontang, Alat Berat Sudah Tiba

“Saya harap agar kita semua khususnya masyarakat Desa Budilestari tetap mematuhi protokol kesehatan. Dengan memohon perlindungan kepada Allah SWT, serta dengan upaya upaya pencegahan yang sudah kita lakukan mudah mudahan kita semua senantiasa diberikan kesehatan.

“Mari kita sama-sama terapkan 5M, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci tangan pakai sabun, Menjauhi Kerumunan serta Mengurangi mobilitas.”kata Calon Kades Budilestari dengan nomor urut 4 itu. (Slamet)

banner 728x90