Babinsa Sidomulyo Dukung Program Kampung Tangguh Nusantara

INFODESA, NASIONAL203 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS– Babinsa Koramil 421-07 Sidomulyo dukung Polsek Sidomulyo menjadikan Desa Sidodadi, kampung Tangguh Nusantara.

Pembentukan kampung Tangguh Nusantara merupakan program dari Pemerintah Pusat, salah satu tujuannya mencegah penyebaran dan penanggulangan Covid-19.

Diharapkan dengan dijadikannya Desa Sidodadi, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan sebagai kampung Tangguh Nusantara, bisa tangguh di seluruh bidang, meliputi keamanan, kesehatan, pangan dan pendidikan.
“Dengan harapan semua bidang harus tangguh,” kata Babinsa Sidodadi Sertu Zulkarnaen, Rabu (17/2/2021).

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Wujud Sinegritas TNI-Polri, Danrem, Danlanal, Danlanud dan Danbrigif Lampung Berikan Kejutan di Hari Bhayangkara Ke 77

Dikatakan dimasa pandemi, seperti saat ini, konsep kampung Tangguh Nusantara bisa mengatasi penyebaran Covid-19 yang semakin masif.
“Ini bentuk keseriusan pemerintah dalam mengatasi masalah Covid-19,” kata dia.

Menurut Zulkarnaen, penetapan dan peresmian Desa Sidodadi menjadi kampung Tangguh Nusantara akan dilakukan langsung oleh Kapolres Lampung Selatan AKBP Zaky Alkazar Nasution.
“Di agendakan pak Kapolres dalam peresmiannya, insya Allah hari Kamis besok,” kata dia.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
25 Desa Ikuti Semarak Kecamatan Kalianda Tahun 2017

Sebagai seorang prajurit TNI sudah menjadi tanggung jawabnya menjalankan program pemerintah untuk kepentingan masyarakat.
“Sebagai prajurit TNI ini saya mendukung sepenuhnya program ini,” kata dia.

Untuk diketahui, seluruh desa akan dijadikan kampung Tangguh Nusantara yang bertujuan agar masyarakat dapat mempertahankan hidupnya dengan mandiri dan tetap kreatif.
“Nantinya seluruh desa dijadikan Kampung Tangguh Nusantara,” kata Kapolsek Sidomulyo Iptu Hengki Darmawan. (red)

banner 728x90