Pelantikan Plt. Kepala Desa Plumbon Berjalan Sukses

INFODESA154 Dilihat
banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS | Pemerintah Kecamatan Ngawen Melalui Pemerintah Desa Plumbon melaksanakan Pelantikan Plt.Kepala Desa Plumbon, dari Plt. Pejabat lama ke Plt. Pejabat baru untuk mengisi kekosongan Kepala Desa. Hadir dalam pelantikan Minar Ami Camat Ngawen berserta Jajarannya, Ketua BPD, Bhabinkamtibmas, Perangkat Desa Plumbon, Ketua LKMD, Tokoh Masyarakat, Ketua RW dan Ketua RT, Di Balai Desa Plumbon. Sebanyak 50 orang yang hadir tetap mengikuti aturan protokol covid 19. Selasa, 26/01/21.

Dimana dalam pelantikan Plt.Kepala Desa Plumbon kali ini terkesan mendadak, Mengingat sebelumnya Plt.Kapala Desa Plumbon sudah dijabat Asmuri Kasi PMD Kecamatan Ngawen dalam waktu satu bulan sudah diganti. Hal ini menimbulkan pertanyaan Kepada peserta yang hadir. Dalam pelantikan ini tidak dihadiri Plt. lama Asmuri, A.ma

Minar Ami bin Sarno Camat Ngawen Menjelaskan “Terkait pemberhentian Asmuri sebagai Plt. kepala Desa Plumbon dengan memperhatikan dan mempertimbangkan mengingat sering satu hari full disini sehingga surat-surat yang dihasilkan oleh desa yang dikirim ke kecamatan terbengkalai. Agar segera ditindaklanjuti padahal awal bulan banyak yang pengajuan. Apalagi Asmuri termasuk tenaga profesional dan sangat terbatas di Kecamatan Ngawen” Tegasnya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pemdes Sukamaju Kecamatan Sidomulyo Mulai Salurkan BLT DD Tahun 2020

Selain itu untuk memperlancar tugas tugas kedinasan, menyusun rencana kegiatan di desa. Kaitanya APBD itu masih belum selesai.

Lebih lanjut Camat Ngawen menjelaskan “Untuk Plt. Kepala desa Plumbon hanya menjabat kurang lebih 6 bulan kedepan. Setelah itu nanti desa plumbon ada pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa” ucapnya.Sedangkan untuk Plt. Kepala Desa Plumbon Edy Cahyoko sebelumnya menjabat Dibagian Umum dan kepegawaian Kecamatan Ngawen.

Sementara itu Ketua BPD Desa Plumbon Ngaripun menyampaikan “Terkait pemberhentian Asmuri sebagai Plt. kepala Desa Plumbon maupun pengangkatan atau pengganti yang baru, kami belum menerima surat sama sekali. Sedangkan jabatan Plt. Kepala desa plumbon SK Asmuri hanya 6 Bulan, tapi baru satu bulan teros diganti dan ini sifatnya mendadak, melalui camat Ngawen” Katanya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Danramil Ngawen Menghadiri Serah Terima Materiil Jabatan Kepala Desa Sambongrejo Kecamatan Ngawen

Surat pemberhentian maupun surat pengganti Pak Asmuri atau Plt. Yang baru BPD belum menerima. Terkait pelantikan ini sifatnya mendadak karena baru kemarin saya ditelepon pak camat untuk membuatkan undangan. Dan undangan saya cuma untuk wilayah desa plumbon. Biasanya kan untuk undangan pak Asmuri yang mengundang pak camat.

Sampai saat ini undangan ke pak Asmuri belum ada jawaban. Tadi pagi pak Asmuri juga kesini mengantar sepeda motor dinas beserta surat-suratnya.

Selanjutnya Plt. Kepala desa Edy Cahyoko Menyampaikan” Saya akan berusaha semaksimal mungkin ,dan memberikan yang terbaik untuk desa plumbon,selain itu saya akan bekerja sama dengan perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat dan mempersiapkan kedepan terkait nanti untuk pemilihan Kepala Desa

Diakhir acara mantan Kepala Desa Plumbon Sukarno menyampaikan “Terkait pelantikan hari ini terkesan mendadak baru kali ini terasa aneh. Padahal Plt. Yang lama baru 1 bulan, saya khawatir nanti ini akan terulang kembali” tutupnya.**kin

banner 728x90