Hardono (Mantan Ketua Kadin Solo), Meninggal Dunia di RSUD Moewardi Surakarta

NASIONAL690 Dilihat
banner 728x90

SOLO – INFODESANEWS, Tokoh pengusaha Solo yang juga eks salah satu calon Walikota Solo di Pilkada tahun 2004, Hardono, meninggal dunia di RSUD Dr Moewardi, Kamis (24/12) sekitar pukul 13.00 WIB.

“Saya masih dalam perjalanan ke rumah Mas Hardono,” ujar adik almarhum, Harjanto ketika dihubungi via telepon. Namun kerabat lain membenarkan Hardono sudah berpulang di RSUD Dr Moewardi.

“Kami belum tahu rencana pemakaman, karena saat ini masih belum ada pernyataan dari rumah sakit tentang izin membawa pulang jenazah. Sekarang kan sedang dalam kondisi pandemi,” ujar kerabat lain yang menolak disebut identitasnya.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Cegah Bencana Banjir Koramil 421-09/Tanjung Bintang Peduli Lingkungan

Hardono, dlahir di Solo tanggal 30 September 1962, dikenal sebagai pengusaha sukses yang berasal dari keluarga sederhana. Sarjana lulusan FKIP dan Master Hukum UNS itu, di awal masa bisnisnya banyak bergerak di bidang pengembangan sumber daya manusia. Terakhir, dia adalah pemilik PT Swastama yang bergerak di bidang ekspor mebel berbahan rotan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kasrem 091/ASN Bacakan Amanat KASAD Sekaligus Pimpin Upacara Tujuh Belasan

Pada tahun 2004, Hardono yang juga aktif di Partai Golkar, menggandeng seorang bangsawan Keraton Surakarta, KGPH Dipokusumo. Mereka maju sebagai kontestan Pilkada Solo, yang dimenangkan oleh pasangan dari PDI Perjuangan, Joko Widodo dan FX Hadi Rudyatmo.

Sebagai pengusaha yang banyak melakukan kegiatan sosial, Hardono menerima sejumlah penghargaan. Di antaranya Upakarti dan Primaniyarta dari Presiden RI, Exporter Awarda dari Kemntereian Perdagangan RI, serta Amumni Universitas Sebelas Maret Berprestasi dari Rektor UNS. (ismail/hr)

banner 728x90