LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS | Dalam tugas pembinaannya didesa , babinsa selalu melakukan koordinasi dengan segenap aparatur pemerintahan desa sebagai wilayah desa binaannya , hal ini bertujuan untuk membangun sebuah sinergitas dan kerja nyatanya dilapangan.
Semua bentuk program kerja maupun segala bentuk kegiatan yang tengah dijalankan perlu adanya koordinasi yang matang , sehingga semua yang direncanakan dapat berjalan.
Aneka macam bentuk kegiatan , termasuk bentuk – bentuk bantuan dari pemerintah kepada masyarakat , masih perlu adanya koordinasi baik secara administrasi maupun praktek dilapangan.
Kemasan dalam segala upaya itu , kini tengah dilakukan oleh serda Iwan ridwan anggota babinsa koramil 421-08/palas , dengan berkunjung kekantor desa bangunan kecamatan palas lamsel , untuk melakukan koordinasi dan kerjasama dalam memperkuat sinergitasnya terhadap aparatur pemerintah desa bangunan , kamis (17/12/2020).
Dalam ungkapannya , Serda Iwan ridwan mengatakan “kita harus melakukan kerjasama yang baik dan saling koordinasi terhadap semua bentuk kegiatan yang dilakukan didesa , agar saya lebih memahami dan bisa memberikan arahan dalam perencanaannya”.ujarnya.
Lanjutnya “sekali lagi saya berharap dan berterimakasih kepada aparatur pemerintahan desa bangunan , yang selama telah bekerjasama secara baik , mudah – mudahan kedepan dapat kita tingkatkan lagi”.tutupnya. (rilis/kodim)