LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Lima tambahan kasus baru konfirmasi positif Covid-19, menambah daftar panjang kasus Covid-19, di Kabupaten Lampung Selatan.
Berdasarkan laporan Saksi Surveilens Imunisasi (SSI) Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan, Periode 18 Maret sampai dengan 7 Desember 2020,Pasien Positif Covid-19, total menjadi 237 orang.
Pelaksana Tugas (Plt) Juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19, Kabupaten Lampung Selatan, Hari menjelaskan perkembangan kasus Covid-19 di Lampung Selatan periode 18 Maret sampai dengan 7 Desember 2020, sebanyak 237 orang.
“Dari jumlah tersebut dengan keterangan sebagai berikut, kasus lama 232 dan 5 kasus baru, kelima kasus baru merupakan warga Natar,”Kata dia.
Dijelaskan dari total 237 kasus konfirmasi positif Covid-19, dengan rincian, kasus suspek total : 0, Kasus Probable total, 3 kasus, merupakan kasus lama. Kasus Konfirmasi (positif) total 237 kasus, 5 kasus baru dan 2232 merupakan kasus Lama
Sedangkan untuk kasus kematian pasien konfirmasi positif covid -19, 11 orang merupakan kasus lama.
Untuk kasus konfirmasi positif yang masih menjalani isolasi sebanyak 40 orang dan selesai isolasi (kasus konfirmasi yang sembuh/negatif) 186 orang. Sedangkan, discarded (Bukan Covid -19) 895 orang,” kata dia dalam keterangan tertulisnya yang di terima Infodesanews.com, melalui Dinas Kominfo Lampung Selatan, Senin (7/12/2020)
Berikut data 5 tambahan pasien konfirmasi baru yang diterima Infodesanews.com, melalui Dinas Kominfo Lampung Selatan, Senin 7 Desember 2020.
1. Pasien Nomor 233, jenis kelamin laki-laki, inisialt Y, (40) warga desa Sukamaju Kecamatan Natar, yang bersangkutan merupakan salah seorang tenaga Kesehatan (Nakes) di RS Advent Bandar Lampung, merupakan kasus baru, tidak ada riwayat perjalanan luar daerah dan bergejala, saat yang bersangkutan menjalani ini isolasi di RS Advent Bandar Lampung
2. Pasien Nomor 234, M, (10) warga desa Sukamaju Kecamatan Natar, yang bersangkutan memiliki kontak erat dengan kasus nomor 233, tidak ada riwayat maupun perjalanan dari luar daerah dan tidak Bergejala, saat ini yang bersangkutan menjalani isolasi mandiri dirumah
3. Pasien Nomor 235, H, (44) warga Hajimena Kecamatan Natar, merupakan kasus baru, tidak ada riwayat perjalanan dari luar daerah dan ergejala ringan, saat ini yang bersangkutan menjalani isolasi mandiri dirumah
4. Pasien Nomor 236, jenis kelamin perempuan N (42) warga Hajimena Kecamatan Natar, yang bersangkutan memiliki kontak erat dengan kasus nomor 235, tidak, yang bersangkutan memiliki riwayat perjalanan luar daerah dan bergejala ringan, saat ini yang bersangkutan menjalani isolasi mandiri dirumah
5. Pasien Nomor 237, R, (11) warga Hajimena Kecamatan Natar, yang bersangkutan memiliki kontak erat dengan kasus nomor 235, tidak ada riwayat perjalanan luar daerah, bergejala ringan, saat ini yang bersangkutan menjalani isolasi mandiri dirumah. (Sg)