Serda Susanto Bersama Satgas Covid-19 Lakukan Operasi Kedisiplinan Protokol Kesehatan

INFODESA, NASIONAL129 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – – Personel koramil 421-08/Palas bersama satgas penanganan Covid-19, Kecamatn setempat melakukan penegakan protokol kesehatan di Pasar tradisional Kecamatan Palas, Jum,at (18 /9 /2020)

Tampak tim gabungan Satgas percepatan penanganan Covid-19 Kecamatan setempat melakukan operasi penerapan protokol kesehatan terhadap masyarakat yang berkunjung kepasar,

Hal tersebut salah satu upaya tim gabungan Satgas penanggulangan pandemi Covid-19, Kecamatan Palas.

Selain operasi juga meberikan himbauan serta penekanan kepada masyarakat untuk dapat melakukan kesadaran mematuhi Protokol kesehatan dengan menerapkan 3M.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Satu Pleton Anggota Kodim 0728/Wonogiri Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2019

“Kami berharap masyarakat lebih sadar diri tentang protokol kesehatan dalam setiap kesibukannya sehari – hari.” kata Serda Susanto.

“Pandemi Covid-19, merupakan ancaman dan musuh bagi kita semua , tentunya kita harus lebih mawas diri , disiplin dalam upaya menjaga penyebarannya agar kita bisa terhindar dan selamat dari pandemi ini.” imbuhnya.

Dikatakan mulailah dari diri kita sendiri untuk mensosialisasikan tentang 3M, Memakai Masker, Menjaga jarak dan Mencuci Tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melakukan aktivitas.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Dandim 0718/Pati Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Di Pondok Pesantren Al-ist'anah

“Jika ketiga langkah ini sudah kita lakukan secara rutin artinya kita sudah menjalankan protokol kesehatan secara baik dan tidak secara langsung kita telah membantu pemerintah dalam menangani virus ini cepat berlalu dan hilang dari bumi Lampung yang kita cintai ini”. pungkas Susanto dalam arahannya. (Sg)

banner 728x90