LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Komandan Komando Distrik Meliter (Kodim) 0421/Lamsel, Letkol Inf Enrico Styo Nugroho menghadiri rapat paripurna DPRD Kabupaten Lampung Selatan, dalam rangka mendengar pidato kenegaraan Presiden RI, Joko Widodo menyambut HUT RI ke-75 tahun 2020.
Rapat paripurna mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI dalam rangka memperingati HUT RI ke-75 tahun 2020 di pimpinan langsung ketua DPRD Lampung Selatan, Hendriy Rosyadi, didampingi para wakil ketua DPRD setempat yang dihadiri para anggota dan Bupati Lampung Selatan, H Nanang Ermanto, Sekertaris Daerah Lampung Selatan, Thamrin, Forkopimda serta Kepala OPD dan tamu undangan.
Dalam kesempatan tersebut nampak penerapan protokol kesehatan yang dilakukan mulai dari pengukuran suhu tubuh menggunakan alat termogun, penggunaan masker sampai penggunaan handsanitizer.
Petugas medis dari PSC119 Dinas Kesehatan Lampung Selatan Fahrul, mengatakan penerapan protokol kesehatan dilakukan sebelum peserta rapat paripurna memasuki ruangan rapat.
“Jadi semua peserta rapat diwajibkan menggunakan masker, handsanitizer dan dicek suhu tubuhnya sebelum memasuki ruang rapat.” kata dia pada Infodesanews.com. Jum,at (14/8 /2020)
Dikatakan dari hasil pemeriksaan suhu tubuh, paling tinggi suhu tubuh yang diukur menggunakan alat termogan sekitar 36.
“Alhamdulillah aman, paling tinggi sekitar 36,” ujarnya.
Ia pun menambahkan, penerapan standar protokol kesehatan pada kegiatan rapat paripurna itu dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 di lingkungan kantor DPRD Lampung Selatan.”imbuhnya. (Sg)