Covid-19, Tak Halangi Prajurit Korem 091/ASN Laksanakan Samapta Periodik TA. 2020

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

SAMARINDA, INFODESANEWS – Dalam rangka meningkatkan kemampuan fisik untuk mendukung kelancaran tugas pokok di satuan, Korem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) melakukan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periodik I tahun 2020. Kegiatan ini dipusatkan di lapangan Gor Segiri Samarinda, Kamis (4/6/2020).

Kegiatan Tes Kesegaran Jasmani Periodik I Tahun 2020 ini diikuti oleh Pamen (Pewira Menengah) diantaranya para Dandim, Kasdim, Kabalak Aju dan Para Pasi serta para Perwira lainnya.

Dalam kesempatan ini, Kajasrem Kapten Inf Mangiring Tua Sidabariba mengatakan kesegaran jasmani ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur kemampuan kesemaptaan jasmani seorang prajurit secara berkala dan melihat serta mengecek kemampuan kesamaptaan prajurit.

BACA SELENGKAPNYA :  Kapten Kav Abdul Kohar Awasi Rehab RTLH TMMD ke 106 Kodim 0802

Untuk diketahui kegiatan Samapta meliputi Kesegaran Jasmani A Lari 12 Menit dan Kesegaran B (Pull Up, Shits Up, Push Up dan Shuttle Run). Selain disiplin, jago tembak, jago perang dan jago bela diri, prajurit yang profesional juga harus ditopang dengan fisik yang prima. Fisik yang prima hanya bisa didapatkan dengan latihan. Untuk itulah kegiatan samapta harus rutin dilaksanakan.

Selain itu, Garjas periodik bertujuan untuk mendukung tugas pokok TNI AD dalam melaksanakan tugas prajurit sehari-hari dihadapkan dengan keadaan pandemi covid-19 saat ini. Pelaksanaan Garjas mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan seperti cek suhu tubuh, cek tensi tekanan darah, mengunakan masker dan pembatasan peserta dalam setiap gelombang agar tetap jaga jarak.

BACA SELENGKAPNYA :  Pradipta Amzari Warga Lampung Selatan Desa Sidomulyo Usia Lima Bulan Tak Memiliki Lubang Anus Sejak Dilahirkan

“Dalam pelaksanaan Garjas kali ini kita mengacu pada protokol kesehatan yang telah ditetapkan untuk menghidari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dan mengutamakan faktor keamanan,” ujarnya.

Sumber Penrem 091/ASN

banner 728x90