Koramil Sangkulirang Perkuat Ketahanan Pangan, Hadapi Dampak Covid-19 Dengan Bertanam Singkong.

banner 728x90

SAMARINDA, INFODESANEWS –  Virus Corona atau Covid-19 yang saat ini sudah menjadi Pandemi Global tentu berdampak pada berbagai aspek kehidupan, salah satunya dampak ekonomi masyarakat di seluruh Negara yang terjangkit virus tersebut, tidak terkecuali di Indonesia.

Sebagai antisipasi dampak covid -19 di wilayah Kabupaten Kutai Timur (Kutim) dalam bidang pangan yang baru baru ini telah di canangkan oleh pemerintah daerah, termasuk juga Kecamatan Kaubun melakukan penanaman singkong sebagai antisipasi dampak covid-19 yang sedang mewabah saat ini.

Hal ini adalah Koramil 0909-02 Sangkulirang Kodim 0909/Sangatta yang membawahi Kecamatan Kaubun Babinsa Serka Irsadul Ibad bersama sama dengan unsur Kecamatan Kaubun dan tokoh tokoh desa melakukan penanaman singkong guna mempersiapkan ketahanan pangan, Senin (11/5/2020).

BACA SELENGKAPNYA :  Kepala BPBD Lamsel Ikuti Rakor Evaluasi R3P Tsunami Selat Sunda

“Adapun lahan yang telah disiapkan bertempat di desa Bumi Jaya Kec. Kaubun seluas 0,5 ha. Kegiatan penanaman singkong ini sebagai wujud kesiapan kita bersama pemerintah untuk mengantisipasi kebutuhan logistik khususnya kec Kaubun dalam menghadapi dampak perekonomian kedepannya, selain itu juga Babinsa mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat disela sela kegiatan penanaman singkong”,  ujar Danramil Kapten Cba Heru.

BACA SELENGKAPNYA :  TPA berdiri Ini yang dirasakan Masyarakat

Penulis Murdi

banner 728x90