MADIUN, INFODESANEWS – Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos., dan Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto, berjalan kaki menelusuri perkampungan menyambangi langsung masyarakat yang kurang mampu dengan cara door to door untuk memberikan bantuan.
Hal ini untuk menghindari kerumunan masa dan juga menjaga jarak ditengah masih berlangsungnya pandemi virus corona atau covid-19 guna mencegah penyebaran virus tersebut.
“Kegiatan ini sebagai wujud kepedulian terhadap warga masyarakat yang kurang mampu, TNI-POLRI dan Disabilitas Kabupaten Madiun melaksanakan gerakan bhakti sosial membagikan sembako,” ujar Dandim 0803/Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos., di sela membagikan sembako di Desa Kertobanyon, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun, Selasa (21/4/2020).
“Jadi masih banyak warga masyarakat di Kabupaten Madiun yang terdampak wabah virus corona dan belum mendapatkan bantuan, baik dari pemerintah maupun dari pihak lain yang peduli kepada warga masyarakat yang kurang mampu,” terangnya.
“Gerakan Bakti Sosial ini sebagai wujud kepedulian Polri dan TNI kepada warga masyarakat guna meringankan beban ditengah himpitan pandemi Covid-19,” tandasnya.
Menurut Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto, ada 500 paket sembako yang dibagikan. Paket sembako yang dibagikan diharapkan bisa meringankan beban masyarakat kurang mampu di Kabupaten Madiun, di tengah pandemi Corona.
“Daerah pembagian sembako ini utamanya warga desa yang kurang mampu. Kita keliling ke desa-desa maupun daerah yang terdampak Corona dan bantuan sudah sebanyak sekitar 500 paket. Kita sebar ke seluruh Kecamatan Kabupaten Madiun,” tuturnya.(arifs)