Wabup Tator Langsung Bagikan Sembako ke Supir Angkot dan Tukang Ojek 350 Orang

NASIONAL154 Dilihat
banner 728x90

SULSEL(TATOR), INFODESANEWS – Ditengah pandemik Covid-19 di Kabupaten Tana-Toraja (Tator) yang berjuluk Bumi Lakipadada, tentunya juga sangat berdampak kepada sejumlah masyarakat di Kabupaten Tator, tak terkecuali adalah mereka yang bekerja sebagai sopir angkutan umum dan tukang ojek.

Untuk itu, Pemerintah Tator melalui Wakil Bupati Victor Datuan Batara memberikan bantuan kepada sopir angkutan umum dan tukang ojek berupa sembako sebanyak 350 orang Senin, (13/4/2020).

Pembagian sembako ke sopir angkot dan tukang ojek dengan menunjukkan Surat Izin Mengemudi(SIM) dan Kartu Tanda Penduduk(KTP) khusus alamat Makale, sehingga bisa membawa pulang 10 kg beras, satu rak telur ayam dan satu doz mie instan, tentu ini kita menerapkan social distancing dengan menjaga jarak dan tidak berkerumun. Pembagian sembako ini dikawal langsung personil Kepolusian Polres Lutra.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Anggota DPRD Lamsel Dari Fraksi Golkar Berikan Bantuan APD Ke Puskesmas Puskesmas

Dan untuk warga kurang mampu yang terdampak corona yang berada di Desa (Lembang) dan Kelurahan se Kabupaten Tator, akan dikirimkan oleh petugas berdasarkan data yang sudah dikumpulkan oleh petugas Satgas Covid-19 yang melakukan pendataan dilapangan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Syukuran Sederhana HUT Korpri ASN di Polres Lutra

“Dengan dibagikannya sembako tadi, saya berharap bisa sedikit membantu para supir angkot dan tukang becak ini memenuhi kebutuhan pokok mereka sehari-sehari,” harap Viktor Datuan Batara.

Untuk diketahui, kepada masyarakat yang ingin mendonasikan sebagian rezekinya bisa langsung kepada Pemkab Kabupaten Tator di Makale.(yustus)

banner 728x90