LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) telah sejak tanggal 1 Maret 2020 telah menerapkan cara beli tiket kapal secara online
General Manager (GM) PT ASDP Cabang Bakauheni Lampung, Hasan Lessy, mengatakan, Di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni Lampung, Sejak tanggal 1 Maret kemaren kita telah menerapkan pembelian tiket secara online untuk reguler maupun Eksekutif.
Meski kita terapkan sejak tanggal 1 Maret, artinya ini masih louncing untuk pembelian tiket secara online. Tapi efektif nya kita masih menunggu sampai dengan adanya PM dari pemerintah,
“Artinya berlakunya online sambil sosialisasi, kita juga masih melayani pembelian melalui Loket, Nantinya online ini berlaku bagi seluruh penumpang Reguler maupun Eksekutif serta kendaraan.” kata dia saat di wawancarai Infodesanews.com, Kamis (5 /3/2020)
Dijelaskan Untuk May Akses memang ada yang namanya Aplikasi itu disebut Ferizy seperti ada Treveloka kalau untuk Penyeberangan ASDP itu namanya Perji.
“Hal tersebut bertujuan untuk mengurangi potensi kepadatan saat terjadi lonjakan penumpang maupun kendaraan disaat hari hari besar seperti Idul Fitri maupun Natal dan tahun baru.” ujarnya.
Sementara itu Humas PT ASDP Cabang Bakauheni Lampung, Syaifullail Maslul, mengatakan dengan beli tiket secara online pelanggan pun nyaman.
Karena kita dapat mengetahui kepastian jam keberangkatan kapal karena memiliki rentang waktu, sehingga kapasitas dermaga pun menjadi terkendali.” kata Syaifullail saat mendampingi GM PT ASDP Bakauheni.
Selain itu, para penumpang juga tak perlu lagi antre dalam membeli tiket kapal penyebrangan karena dapat dilakukan di rumah, Namun
“Mudah-mudahan dengan di berlakukan tiket online, diharapkan Lebaran nanti sudah tidak ada lagi antri berkilo-kilo, berjam-jam kendaraan maupun penumpang pejalan kaki karena reservasi online. Meski sudah di terapkanya tiket online kita juga masih tetap memberikan pelayanan melalui loket,” imbuhnya. (Sg)