Polsek Medan Helvetia Mencanangkan Perpustakaan Mini Keliling

NASIONAL191 Dilihat
banner 728x90

MEDAN, INFODESANEWS – Polsek Medan Helvetia mencanangkan Perpustakaan Mini Keliling, yang akan dipergunakan untuk anak – anak Sekolah Taman Kanak – kanak dan Sekolah Dasar serta Sekolah Menengah Pertama.(Senin/03/02/2020), pukul 09.00 wib.

Kapolsek Medan Helvetia Kompol Pardamaean Hutahaean.S.H.S.I.K, saat pengambilan apel pagi di Polsek Medan Helvetia, mencanangkan Perpustakaan Mini Keliling.

Yang mana sebelumnya, untuk seluruh anggota diwajibkan membawa beberapa buku saat apel pagi dan dikumpulkan.

Wacana ini jauh hari sudah terpikir oleh Kapolsek untuk dilaksanakan yang nantinya untuk membantu bagi anak – anak Sekolah Taman Kanak – kanak dan Sekolah Dasar serta Sekolah Menengah Pertama yang berada di wilayah Medan Helvetia

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pangdam VI/Mlw dan Kapolda Kaltim Hadiri Deklarasi Kebhinekaan 02-02-2020

“Kami hanya ingin berbuat dan berbagi serta membantu kepada masyarakat kami, terutama kepada anak – anak kami yang sedang menimba ilmu di Sekolahnya,demi masa depannya, yang akan menjadi generasi Bangsa kita ini yang pintar dan berdedikasi tinggi,

Perpusatakaan Mini Keliling ini, nantinya akan diawaki oleh Personil Bhabinkamtibmas Kami yaitu Aipda Chandra M. Hasibuan.S.H yang akan mendatangi sekolah – sekolah pada saat jam – jam istirahat sekolah dan tetap berkoordinasi kepada pihak sekolah nantinya”.ucap Kompol Pardamaean Hutahaean.S.H.S.I.K.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Program Layanan "Laporbang", SSDM Polri Berikan Terobosan Peningkatan Pelayanan Anggota

Usai dari pelaksanaan Apel pagi, seluruh anggota yang mengikuti Apel pagi menyerahkan buku bawaannya kepada Aipda Chandra M.Hasibuan.S.H, dan selanjutnya Kapolsek yang didampingi Wakapolsek dan Kanit Bimmas mencek ruang baca yang berada di ruangan unit Bimmas Polsek Medan Helvetia.***Ad SB/Red

banner 728x90