Wakil Bupati Banyumas Resmikan Jembatan Kali Wadas Kasegeran Cilongok

NASIONAL4 Dilihat
banner 728x90

BANYUMAS,  INFODESANEWS – Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono meresmikan Jembatan Kaliwadas Desa Kasegeran Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas Kamis (23/01/2020). Keberadaan jembatan ini bisa memperlancar akses dan arus transportasi, serta meningkatkan mobilitas dan aktivitas masyarakat, sehingga akan mampu memacu pertumbuhan perekonomian yang bermuara pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat.

“Jalan dan jembatan merupakan salah satu prasarana transportasi darat yang paling strategis, karena keberadaannya menyangkut hajat hidup orang banyak, termasuk untuk memperlancar arus distribusi barang dan jasa, yang tentunya juga akan berpengaruh terhadap roda perekonomian,” kata Wakil Bupati

Dengan tersedianya infrastruktur jalan dan jembatan yang memadai, selain arus transportasi menjadi lebih lancar, juga diharapkan mampu menjadi daya ungkit bagi meningkatnya perekonomian dan kesejahteraan masyarakat. Menurutnya dibangunnya kembali jembatan kali wadas ini setelah ambruk akibat dari bencana alam merupakan bentuk perhatian, komitmen dan kesungguhan Pemerintah Kabupaten Banyumas dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

BACA SELENGKAPNYA :  Dr Lois Mengakui Kesalahannya Dalam Pemeriksaan Kepolisian

Baca juga –>https://blora.bromohosting.com/dinnakerkop-ukm-berencana-dirikan-job-cafe/

“Saya berharap jembatan kali wadas ini dijaga dan dipelihara dengan sebaik-baiknya, sehingga bisa dimanfaatkan secara optimal dan maksimal, karena seperti yang kita ketahui bahwa membangun itu sulit namun lebih sulit lagi memelihara dan merawat hasil pembangunan tersebut,” pesan Wakil Bupati

BACA SELENGKAPNYA :  Syukuran Hari Jadi ke 73, Inilah Pesan Kapolda jatim ke 6 Personel Polwan Berprestasi

Sementara itu kepala Desa Kasegeran Saefudin mengatakan Jembatan Kaliwadas denganu 4 x 12 meter ini menghubungkan Desa Kasegeran dengan Desa Jatisaba dan Desa Jingkang Kecamatan Ajibarang.

“Pembangunan jembatan ini menggunakan APBD Kabupaten sebesar Rp 190 juta,” kata Saefudin

banner 728x90