TRENGGALEK, INFODESANEWS – Kodim 0806 Bersama Pemkab Trenggalek Gelar Shalat Gerhana MatahariTrenggalek — Sebagian wilayah di Indonesia, pada Kamis, 26 Desember 2019 hari ini akan dilintasi gerhana matahari cincin. Sejumlah masjid di Trenggalek pun dijadwalkan menggelar sholat sunah kusuf atau sholat gerhana matahari selepas Dzuhur.
Menyikapi hal tersebut, Komandan Kodim 0806 Trenggalek Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos bersama Bupati Trenggalek serta anggota Kodim melaksanakan sholat gerhana matahari berjama’ah bersama tokoh agama dan jama’ah Masjid Agung Baiturrahman Trenggalek, Rabu (26/12).
Kegiatan sholat gerhana matahari yang di pimpin oleh imam Masjid Agung Baiturrahman Trenggalek tersebut terdiri dari dua roka’at, setelah selesai melaksanakan sholat gerhana matahari selaku imam memberikan dakwah dengan menganjurkan para jama’ah sehubungan adanya gerhana matahari tersebut supaya memperbanyak berdzikir, berdo’a, bersedekah dan mengagungkan nama Alloh SWT, yang telah menciptakan alam semesta ini.
“Sebagai umat muslim sudah seharusnya kita selalu melaksanakan apa yang telah menjadi tuntunan ajaran agama islam dan selalu mengagungkan kebesaran kekusaan Alloh SWT. Sang Kholiq pencipta alam semesta ini pada saat terjadinya fenomena alam gerhana matahari cincin seperti ini,” ungkap Dandim 0806 Trenggalek Letkol Inf Dodik Novianto, S.Sos. (fr)