Kades Sidoasri Samsul : Ajak Masyarakatnya Untuk Lebih Selektip Menerima Informasi

INFODESA, NASIONAL10 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Kepala Desa Sidoasri, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lampung Selatan, Samsul. HS, S.Pd, mengajak kepada masyarakatnya agar tidak mudah percaya menerima informasi atau berita yang tersebar apapun itu, Sebelum kita mengetahui sumber dan kebenaran informasi yang sebenarnya.

Hal tersebut disampaikan Samsul, saat sambutan di acara pengajian dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW 1441.H. yang dipusatkan di Musholah Nurul Iman Dusun Wonosari Desa setempat. Minggu (24/11/2019)

Menurutnya, Kita akan sulit mencari kebenaran informasi jika kita tidak tau sumbernya, Kalau berita maupun informasi yang tidak pasti dan tidak benar terus menerus kita hembuskan maka yang terjadi fitnah,

“Jika berita dan informasi kebeneran yang kita sampaikan maka akan menjadi amal baik kita semua namun sebeliknya jika berita yang kita sampaikan tidak benar maka itu berita Hoax.” ujarnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Ketum IPJT Endar Susilo ; Wartawan Harus tetap aktif meliput dan membuat berita

Dikesempatan yang sama Samsul juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada warganya yang telah memberikan kepercayaan dan amanah untuk memimpin desanya kembali.

Kurang lebih baru satu Setengah bulan menjalankan roda Pemerintahan Desa Pasca dilantik Oleh Plt Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, pada tanggal 16 September 2019 sebagai Kepala Desa untuk Periode yang ketiga, Insya Allah dengan kepercayaan masyarakat yang diberikan

“Saya akan jalankan amanah, tentunya harus bersama sama untuk menjalankan program program Pemerintahan Desa. Karena tidak mungkin semua itu dapat berjalan tanpa adanya peran serta dari masyarakat. Apalah seorang pemimpin tanpa adanya dukungan dari masyrakat.” ucapanya.

BACA SELENGKAPNYA :  Akhirnya Sekber Insan Press Jawa Tengah Dikukuhkan di Kabupaten Jepara

Lebih lanjut Samsul menjelaskan ini semua butuh kerjasama dan Koordinasi, butuh bantuan dari Bapak Ibu sekalian dan masyarakat desa Sidoasri khususnya, hari ini yang penting bagi kita adalah bersama satu energi satu sinergis bersama sama untuk bisa mensukseskan kegiatan kegiatan pembangunan yang ada di wilayah Desa Sidoasri.

“Sebab pembangunan didesa tidak akan berjalan dan akan berantakan tanpa adanya komitmen kita bersama-sama untuk Koordinasi yang baik.” pungkas Samsul dalam sambutnya.

Diketahui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1441.H. yang dipusatkan di Musholah Nurul Iman
Dusun Wonosari Desa setempat itu yang dihadiri para tokoh Agama, Masyarakat dan ratusan jemaah serta tamu undangan. (Bmb)

banner 728x90