Forkopimda Hadiri Peringatan Hari Pangan Sedunia Ke – 39 Kabupaten Wonogiri

INFODESA124 Dilihat
banner 728x90

INFODESANEWS.COM , Wonogiri  – Pasiops Kodim 0728/Wonogiri Lettu Inf Toto Mardoyo mewakili Komandan Kodim 0728/Wonogiri menghadiri Peringatan Hari Pangan Sedunia Ke – 39 Kabupaten Wonogiri yang bertempat di Alun – alun Giri Kridha Bakti Wonogiri Tema ” Teknologi Industri Pertanian dan Pangan Menuju Kemandirian Pangan Wonogiri”, Senin(18/11) kemarin.

Hadir dalam kegiatan sebagai berikut Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Wakil Bupati Wonogiri Edy Santoso, SH., Dandim 0728/Wonogiri yang diwakili PasiOps Lettu Inf. Toto Mardoyo, Waka Polres Wonogiri Kompol Adi Nugroho, S.H., S.I.K., Ketua Pengadilan Negeri Wonogiri Mohammad Istiadi, S.H., M.H., Kepala Kejaksaan Negeri Wonogiri Agus Iriyawan Yustisiyanto, S.H., M.H., Ketua DPRD Wonogiri Setyo Sukarno, S.Sos., Kepala Dinas Pertanian dan  Pangan Kab. Wonogiri Ir. Safuan, M.M., Kepala UPD Kab. Wonogiri, Camat Se – Kab. Wonogiri, Tim Penggerak PKK Kecamatan Se Kabupaten Wonogiri, Peryuluh Pertanian Lapangan Se Kab. Wonogiri.

Laporan kegiatan yang disampaikan oleh Ketua penyelenggara Kepala Dinas Pertanian dan  Pangan Kab. Wonogiri Ir. Safuan, M.M., Hari pangan sedunia Kab. Wonogiri pada saat ini mengambil tema Teknologi Industri Pertanian dan Pangan Menuju Kemandirian Pangan Wonogiri. Rangkaian kegiatan ini diikuti 25 stand terdiri atas kelompok binaan Dinas Pertanian dan Pangan, binaan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan dari Usaha Kecil Menengah (UKM) pangan di Kabupaten Wonogiri.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kasdim 0728/Wonogiri Berikan Wasbang Kepada Instruktur BLK

Sumber bahan pangan sangat melimpah di wonogiri serta mempunyai potensi besar untuk dikembangkan. Kondisi pangan di Wonogiri masih aman . Alternatif pangan lokal sungguh sangat besar . Maksud dari peringatan ini Menggali sumber daya lokal, Meningkatkan pemahaman dan kepedulian tentang pangan,  Mengenalkan keanekaragaman teknologi dan pangan yang di wonogiri. Salah satu upaya pemerintah mempertahankan swasembada pangan. Menunjukkan kepada masyarakat tentang capaian pemerintah tentang pangan.

Dalam sambutannya, Bupati Wonogiri Bp. Joko Sutopo menyampaikan Pemerintah wonogiri berkomitmen menjaga ketahanan pangan dengan menghadirkan teknologi – teknologi pertanian yang baru. Hari pangan sedunia diperingati setiap tahun tepatnya pada tanggal 16 Oktober. Sejak tahun 1981, Hari Pangan Sedunia (HPS), mengambil berbagai tema pada perayaan ditiap tahunnya dengan tujuan untuk menekankan bagian penting dari dunia pangan yang memerlukan perhatian khusus. Sebagai kebutuhan dasar bagi manusia, pangan memiliki peranan yang sangat penting bagi kehidupan bangsa dan negara. Dari pangan sehat yang kita konsumsi setiap hari akan menghasilkan energi dan kebaikan bagi tubuh.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Kapolres Blora Pimpin Ziarah Dan Tabur Bunga di TMP Wira Bhakti.

Ketahanan pangan berarti kemampuan dalam mendapatkan atau mengakses pangan itu sendiri. Produktivitas suatu negara berkaitan dengan kebutuhan pangan masyarakatnya yang tercukupi. Wonogiri saat ini hadir menampilkan seluruh potensi pangan. Bicara ketahanan pangan tentu harus ada komitmen semua pihak, berkomitmen bagaimana memperkuat optimalisasi potensi pertanian tiap tahun anggarannya banyak sekali. Tata kelola saat panen perlu di perhatikan. Kabupaten wonogiri di anggap sukses mengelola Resi gudang dan tahun ini sudah bisa mengelola 45 resi gudang, (Pendim 0728/Wng).

banner 728x90