Warga Kurang Mampu Adelia Salsabila Penderita Jantung Dan Pembuluh Darah Di Rujuk Ke Jakarta

INFODESA163 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Selama kurang lebih Lima Bulan, Adelia Salsabila (13) anak pasangan dari keluarga kurang mampu, Harunsyah dan Septaria Dewi, warga Desa Pauh Tanjung Iman, Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan, yang di vonis mengidap penyakit Jantung dan pembuluh darah akhirnya di rujuk kesalah satu rumah di Jakarta, Senin (11/11/2019)

Keberangkatan Adelia ke salah satu rumah sakit yang berada di Jakarta, untuk dilakukan pengobatan atas inisiatif Karang taruna Fajar Muda desa Pauh Tanjung Iman Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan, bersama Komunitas Peduli generasi Lampung.

Ketua Komunitas Peduli Generasi Lampung (KPGL) Encep Supriyadi, mengatakan setelah salah seorang Tim KPGL mendapat informasi dari Karang Taruna Desa setempat, adanya warga yang kurang mampu menderita penyakit yang tak mampu untuk di biaya sendiri maka kami langsung memutuskan untuk ikut andil dan Peduli melalui komunitas.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Presiden Jokowi Kembali Ke Blora Resmikan Bendungan

“Karena kami bentuk Komunitas ini untuk membantu dan peduli terhadap sesama khusnya warga yang kurang mampu dan sangat membutuhkan, Mudah-mudahan dengan Gerakan ini adek Adelia cepat mendapatkan penaganan yang maksimal.” Kata Encep.

Sementara itu kedua orang tua Adelia Salsabila mengucapkan banyak terimakasih kepada Komunitas Peduli Generasi Lampung (KPGL) dan Karang Taruna Desa setempat, yang sangat peduli dengan keadan kami dan membantu membawa anak kami ke Jakarta untuk menjalani pengobatan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Proyek Pembangunan APBD 2023 di Ruas Jalan HM Nur Mulai Tahap Awal Pengerjaan

“Mudah-mudahan apa yang mereka lakukan menjadi ladang amal dan Ibadah Karang Taruna dan KPGL, Karena saya dan keluarga tidak dapat membalas kebaikan mereka, Saya juga mohon Doa kepada masyarakat Desa setempat khususnya dan warga Lampung Selatan pada umumnya, agar anak kami segera diberikan kesehatan kembali.” ucapanya seraya Berdoa. (Sg)

banner 728x90