MADIUN, INFODESANEWS – Dalam menciptakan lingkungan yang sehat, Pemerintah Kota Madiun melalui Dinas Lingkungan Hidup mengadakan lomba Go Green and Clean tingkat Kecamatan, agar masyarakat makin peduli dengan lingkungan.
Anggota Koramil 0803/15 Kartoharjo, Kodim 0803/Madiun bersama Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan masyarakat Kelurahan Kelun malaksanakan kerja bakti bersama membersihkan lingkungan dan selokan, Minggu (22/9/2019).
Kepala Kelurahan Kelun Sucipta mengatakan, kebersihan lingkungan tidak akan terwujud tanpa kesadaran masyarakat. Untuk itu mari memulai kebiasaan hidup bersih dan sehat dari hal yang terkecil. Misalnya, dengan membuang sampah pada tempatnya.
“Kompetisi Go Green and Clean ini untuk mencari pemenang ditingkat kecamatan. Selanjutnya seleksi tingkat kota, yang menang juara 1, 2 dan 3 pada tingkat kota, akan diusulkan maju ke tingkat provinsi,” jelasnya.
Sementara itu Danramil 0803/15 Kartoharjo, Kodim 0803/Madiun Kapten Chb Loso yang hadir dalam kesempatan tersebut mengungkapkan, pihaknya akan selalu mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan untuk mewujudkan Kota Madiun yang aman dan bersih.
“Kita mendukung penuh kegiatan ini, karena memang perlunya pemahaman dan contoh langsung kepada masyarakat agar gerakan kebersihan lingkungan yang dilaksanakan benar-benar terwujud dan dilaksanakan oleh semua komponen masyarakat,” tandasnya.(arifs)