Plt Bupati Lampung Selatan Serahkan Hibah 12 Unit Kapal Nelayan

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

INFODESANEWS, LAMPUNG SELATAN — Kementerian Kelautan dan Perikanan melalui Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, serahkan bantuan hibah berupa 12 unit Perahu nelayan dan perlengkapanya,

Bantuan Hibah Berupa 12 unit Kapal dengan masing-masing perlengkapan mesin 13pk, 12 unit set as, Jaring Rampus 2inc 12 unit, 12 unit Gilnet, 12 unit GPS, 24 unit cool box yang disebar dibeberapa Kecamatan itu diserahkan langsung oleh Plt Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto, yang dipusatkan di Taman Obyek Wisata Minang Rua, Desa Kelawi Kecamatan Bakauheni Lampung Selatan. Senin (23/9/2019)

Turut hadir Sekertaris Daerah Lampung Selatan, Fredy. SM. dan Forkopimda Lampung Selatan, anggota DPRD Lampung Selatan, Sadide dari Fraksi PDI-Perjuangan dan Deden Alindo dari Fraksi Perindo, Forkopimcam Bakauheni dan sejumlah Camat serta para tokoh masyarakat dan tamu undangan.

BACA SELENGKAPNYA :  Danrem 081/DSJ Tunjukkan Kepedulian Terhadap Masyarakat

Dalam arahanya Nanang mengatakan, “Bantuan yang diberikan ini semua uangnya yang bersembur dari masyarakat atau penerimaan PBB. Oleh karena itu rawat dengan baik dan gunakan semaksimal mungkin untuk mensejahterakan keluarga,” ujar Nanang.

Lebih lanjut Nanang meminta kepada Kepala Desa agar dapat meningkatkan PAD, melaui pajak Bumi dan Bangunan, dan membentuk sebuah Koprasi untuk dapat meningkatnya PAD, dengan demikian Pemerintah Daerah juga dapat terus membantu untuk mensejahterakan masyarakat. “Saya minta kepada Kepala Desa dan kesadaran masyarakat agar taat pajak dan membayar tepat waktu untuk meningkatkan PAD kita, ujar Nanang.

BACA SELENGKAPNYA :  Peringati Hari Kunjung Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca Pemkab Lamsel Gelar Lomba Tulis Cerpen dan Mewarnai

Ia juga meminta agar masyarakat dan Kepala Desa serta Kadis Pariwisata untuk menata tata ruang Obyek Wisata Minang Rua, insya Allah tahun 2020 akan dibangun tambatan Kapal di Pantai Minang Rua , “Tentunya itu semua dengan kebersamaan dan bergotong royong.” pungkas mantan DPRD Lampung Selatan itu.

Sementara itu Tokoh Masyarakat Bahtiar Ibrahim, mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kunjungan Plt Bupati Lampung. “Mudah-mudahan apa yang deberikan dapat bermanfaat dan digunakan oleh para nelayan dan mensejahterakan keluarga sesuai dengan harapan bapak Plt Bupati.” kata dia. (Sg)

banner 728x90