MADIUN, INFODESANEWS – Anggota Kodim 0803/Madiun dan Persit KCK Cabang XVII Dim 0803 Koorcab Rem 081 menggelar olahraga bersama bertempat di lapangan Taman lalu lintas Bantaran Kali Kota Madiun, Kelurahan Pangongangan, Kec. Manguharjo, Kota Madiun, Rabu (11/9/2019).
Dalam kegiatan ini, prajurit TNI, PNS Kodim 0803/Madiun beserta jajarannya dan anggota Persit KCK Cabang XVII Dim 0803 Koorcab Rem 081 melakukan senam bersama yang sebelumnya diawali dengan jalan santai bersama start dari Makodim 0803/Madiun menuju Taman lalu lintas bantaran kali Kota Madiun.
Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto, S.Sos., yang turut hadir dalam kegiatan ini mengatakan, olahraga jalan santai dan senam bersama ini merupakan kebutuhan prajurit serta juga program dari komando atas dalam rangka mewujudkan keluarga sehat.
“Karena itu kami prajurit Kodim 0803/Madiun dan Persit melaksanakan senam bersama dalam rangka memelihara kesehatan dan menjaga kebugaran anggota dan keluarga di satuan,” ujar Dandim.
“Selain itu, kegiatan tersebut juga dapat mendekatkan dengan sesama anggota beserta keluarganya, meskipun kalau dilihat hanya sederhana, akan tetapi olahraga menjadi salah satu sarana yang sungguh-sungguh efektif untuk menjalin silahturahmi, kebersamaan dan persaudaraan baik secara perorangan ataupun antar instansi,” jelasnya.
Senam berlangsung dengan penuh semangat dan keceriaan. Setelah melaksanakan senam bersama, kegiatan dilanjutkan dengan bercengkrama sesama anggota Kodim dan juga Persit sambil menikmati udara pagi di Taman lalu lintas bantaran kali Kota Madiun.(arifs)