KUTAI KARTANEGARA, INFODESANEWS – Peringatan HUT RI ke 74 yang digelar oleh LIFC (Loa Janan Indah Fishing Club) Lomba Mancing Proklamasi II yang tergelar di Perum Haji Saleh Blok D 11 RT. 18 Kec. Loa Janan Ilir Kota Samarinda. Minggu, (25/08/2019).
Kegiatan mancing ikan lele ini diikuti selebihnya sebanyak 250 orang, jumlah ini melebihi perkiraan yang ditargetkan oleh panitia. Awalnya yang diperkirakan sebanyak 200 saja namun pada pelaksanaan banyak peserta mancing yang terus berdatangan untuk mengikuti lomba. Peserta yang mengikuti yaitu dari berbagai kalangan dan daerah. Ini merupakan bentuk apresiasi penghobi mancing dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 74.
Selaku penyelenggara Hisno M Dai menerangkan “Bahwa Lomba Mancing Proklamasi II ini digelar untuk menjaga kelestarian sungai dan memeriahkan HUT RI ke 74 agar tercipta dan terjalinnya silahturahmi Club mancing di Kaltim khususnya Kota Samarinda lebih kompak dan solid”.
Hisno menambahkan “Lomba ini dibagi menjadi 3 kriteria kejuaraan, tiga ikan lele sebelum dimasukkan dikolam diberi pita dengan warna merah, kuning dan hijau.
” Untuk kriteria juara tiga mendapatkan ikan lele dengan pita berwarna hijau, untuk juara kedua mendapatkan ikan lele dengan pita berwarna kuning dan untuk juara satu mendapatkan ikan lele dengan pita warna merah”, ungkapnya saat diwawancarai di tempat perlombaan.
” Tak hanya hadiah untuk yang juara saja, tak main-main panitia pun menyediakan doorprize agar semua peserta pemancing memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan hadiah. Dorpries utama seperti halnya sepeda gunung,” ungkapnya lagi.
Nampak hadir dalam perlombaan Kepala Kecamatan Loa Janan Syahrudins sebagai pembuka acara Lomba Mancing Proklamasi II. Beliau juga melepaskan Ikan Lele yang sudah diberi pita berwarna untuk bertandanya acara perlombaan memancing Ikan Lele dimulai. Para Babinsa dan Bhabinkantibmas pun ikut berpartisipasi mengamankan acara memancing agar berjalan dengan tertib dan aman(eka).