Seluruh Anggota Kodim 0805/Ngawi Menerima Jam Komandan

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

NGAWI, INFODESANEWS – Dandim 0805/Ngawi Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., berikan jam Komandan kepada Seluruh Anggota Kodim 0805/Ngawi bertempat di Aula Makodim Jl.Ja Suprapto No.01 Ngawi, Kamis (22/08/19).

Dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim 0805/Ngawi Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., memberikan penekanan, berupa poin-poin penting untuk seluruh prajurit sehingga nantinya dijadikan pedoman serta diaplikasikan dalam menjalankan tugas pokok Kodim sebagai Komando Kewilayahan.

Pertama-tama saya ucapkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah memberikan limpahan rahmatnya sehingga kita bisa berkumpul bersama-sama dalam kegiatan Jam Komandan ini.

Kita sebagai seorang prajurit TNI wajib dan tetap Junjung tinggi 3 sikap sebagai seorang prajurit TNI yakni loyalitas, disiplin, sikap militer  serta tidak boleh luntur pada diri prajurit sekalian terus tanamkan sikap tersebut, dan kita harus selalu mentaati perintah atasan.

BACA SELENGKAPNYA :  Kapolda Lampung Letakan Batu Pertama Pembangunan Mapolres Lampung Selatan

Menyikapi situasi yang berkembang saat ini Dandim meminta kepada rekan prajurit Kodim untuk saling mengingatkan dan peduli terhadap sesama rekan prajurit lainnya agar terhindar dari hal negatif yang bisa merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan.

Sebagai seorang prajurit setiap bergerak kita harus sesuai dengan perintah atasan tidak boleh bertindak sembarangan apabila ada kejadian cukup laporkan kepada pihak yang berwajib dalam hal ini adalah pihak kepolisian, tuturnya.

BACA SELENGKAPNYA :  Polres Lampung Selatan Dan TNI Gelar Apel Pasukan

Sebagai aparat komando  kewilayan kita harus mengerti dan paham tentang kemampuan Binter dan metode Binter yang meliputi kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pembinaan Ketahanan Wilayah (Bintahwil) dan Bakti TNI, serta mampu mengaplikasikan Sikap Ter, 5 (lima) Kemampuan Ter.

Menghakiri arahanya Dandim berpesan kepada seluruh prajurit agar bijak dalam menggunakan media sosial,hindari berita – berita yang bersifat hoax, dan jadikan media sosial sebagai sarana persatuan bangsa, ucap Dandim.(p21yo)

banner 728x90