Ibu Sumiyatun Senang Seperti Mempunyai Keluarga Dan Anak TNI

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

BLITAR,INFODESANEWS Selama pelaksanaan Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Anggota Satgas TMMD Kodim 0808/Blitar diwajibkan untuk tinggal di rumah warga.

Seperti Anggota Satgas TMMD Yonif 511/DY dibawah kendali Danton Letda Inf Reza Muhsin yang tinggal di rumah Bapak Ladi (58) Warga Desa Karangbendo Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar.

 Baru memasuki hari ke – 5 Program TMMD ke 105 Tahun 2019 Kodim 0808/Blitar, namun Anggota Satgas TMMD seakan menemukan keluarga baru.

BACA SELENGKAPNYA :  Polda Lampung Berikan Keamanan Perayaan Keuskupan di Greja Ratu Damai

 Terlihat sebelum berangkat beraktivitas bekerja, Anggota TNI dari Yonif 511/DY ini ikut memasak bersama ibu-ibu di dapur.

 Letda Inf Reza selaku yang tertua saat ditemui menyampaikan “Dalam Program TMMD salah satu hal yang tidak kalah penting yaitu rasa  kedekatan antara TNI dan masyarakat terus kita tanamkan karena mereka merupakan bagian dari kami.

 Seperti yang kita lakukan saat ini, sebelum bekerja kita bantu ibu memasak, bersih-bersih dan aktivitas lainnya, karena mereka juga salah satu bagian dari kami, “Ujar Letda Inf Reza.

BACA SELENGKAPNYA :  PGRI Lutra Gelar Konferensi Pertama 2020 di Masa Pandemi Corona

 Hal ini juga dirasakan oleh ibu Sumiyatun (59) Seperti layaknya keluarga ibu dan anak, ibu Ladi merasa senang dan gembira.

 “Senang mas tiap hari sudah dibantu memasak dan menyiapkan lauk, sampai bersih-bersih rumah juga ikut membantu. “Senang sekali pak seperti punya keluarga baru dan anak Tentara “kata ibu Sumiyatun sambil tersenyu. (Red)

banner 728x90