Tidak Tinggal Diam, Ini Peran Ibu-Ibu PKK Di TMMD Kalikondang

INFODESA107 Dilihat
banner 728x90

DEMAK, INFODESANEWS – Ini peran ibu-ibu PKK Desa Kalikondang, Kecamatan Demak Kota, di gelaran TMMD Reguler ke-105 Kodim 0716/Demak di Desanya. Menyusul tidak bisa maksimal terjun di lokasi fisik TMMD, mereka menyediakan logistik untuk keperluan para Satgas dan warga yang tengah bekerja di lapangan.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Peduli Sesama, Babinsa Waru Dampingi PT.WKP Bagi Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

”Karena ibu-ibu tidak bisa ikut kerja fisik di lapangan, kami mengambil peran di TMMD dengan menyediakan logistik bagi bapak-bapak TNI dan warga yang sedang kerja bhakti di lapangan,” ujar Ny. Sudibyo, salah satu anggota PKK Desa Kalikondang.

Menurut Ketua PKK Desa Kalikondang, Ny. Asief Barchiya, pihaknya sudah membagi jadwal kepada ibu-ibu PKK untuk penyediaan dan pengiriman logistik untuk Satgas TMMD dan warga yang sedang bekerja di lapangan. ***Red/PendimDemak.

banner 728x90