LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS –Ratusan penggemar burung kicau dari berbagai daerah mengikuti Festival dan Pameran Burung kicau mania yang digelar oleh Polres Lampung Selatan dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-73 tahun 2019.
Kontes Kicau mania Kapolres Cup I yang dipusatkan di lapangan Korpri Pemkab Lampung Selatan. dan dibuka langsung oleh Kapolres Lampung Selatan. AKBP. M. Syarhan bersama Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto. Minggu. (7/7/2019)
Kapolres Kabupaten Lampung Selatan AKBP.M.Syarhan mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian untuk memeriahkan HUT Bhayangkara yang Ke 73. yang sebelumnya juga kami melakukan kegiatan Baksos dengan Sunatan Masal dan kegiatan lainnya.
“Kontes Kicau mania ini bertujuan guna mempererat hubungan tali silaturrahmi khususnya sesama pecinta Burung Kicau dan masyarakat pada umumnya.
“Lomba Burung Kicau Mania Kapolres Cup I, ini kali pertama yang kita adakan, ternyata bukan hanya dari daerah Lampung Selatan saja peminat dan peserta, ada yang dari luar Lampung Selatan, diantaranya Daerah Palembang dan ada yang dari pulau Jawa.”kata dia dalam sambutanya.
Saya berharap kepada panitia dan juri untuk dapat menilai secara profesional dan objektif agar tidak menimbulkan komplain bagi peserta dan tidak pihak yang di rugikan.”imbuhnya.
Diketahui festival Kicau mania Kapolres Cup I itu terdiri dari 30 kelas dengan katagori Lovebrid, Pleci, Konin, Kenari, Murai Batu, Kacer, Lovebrid Besi dan Pleci Buxto.
Selain menyiapkan Trophy dan piagam panitia juga menyiapkan hadiah utama yaitu satu unit Sepada Motor dan 5 sepada Gunung serta Doorprize lainya. (Sg)