Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Soko Adakan PKD,Konferancab Serta Banser Turun Gunung

INFODESA, KHAZANAH133 Dilihat

TUBAN, INFODESANEWS – Konferensi Anak Cabang (Konferancab) Ke-3 Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Soko Kabupaten Tuban Jawa Timur Bertempat di Kantor MWC NU Kecamatan Soko , Sabtu-Ahad (23-24/09/2019) berlangsung sukses.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah Pimpinan Cabang GP Ansor Tuban, PAC Ansor, Banser, Badan Otonom NU se Kecamatan Soko,  Tokoh di Kecamatan Soko, antara lain dari , Kapolsek, Danramil, MUI, dan ratusan warga nahdliyin.

Dalam kesempatan itu, selain membahas evaluasi dan rekomendasi program kerja GP Ansor Soko, juga melaksanakan Pelatihan Kader Dasar dan Ratusan Banser Turun Gunung.

Ketua Panitia Konferancab Mujib mengatakan, kegiatan PKD bersamaan dengan konferancab dilaksanakan sebagai wujud kepedulian akan pentingnya kaderisasi yang betul-betul menjiwai akan pentingnya perjuangan di gerakan pemuda ansor, ungkapnya.

Sementara itu, pada proses pemilihan ketua, Adam M. terpilih melalui Pemilihan langsung,umum,bebas dan rahasia sebagai ketua untuk masa khidmat 2019-2021

Kepada infodesanews Salim dari pengurus PC GP Ansor Tuban mengatakan Selain PAC Soko, di tempat lain di wilayah Tuban, tepatnya di Kecamatan singgahan,Semanding dan 2 kecamatan lain juga dihelat kegiatan serupa.

“Pada hari ini dikecamatan lain seperti singgahan,semanding dan dua kecamatan lain juga punya hajatan serupa dengan kita saat ini,” pungkasnya.***Kang ipink.