Sudaryanti Mewakili DPD PKS Bidang Perempuan Serahkan Hadiah

INFODESA5 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Calon legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Sudaryanti dari Partai Politik PKS menggelar silaturahmi bersama keluarga, seklaigus mewakili DPD PKS Ketua Bidang Perempuan Dr. H. Almuzzamil Yusuf untuk menyerahkan hadiah bagi para pemenang Lomba Futsal Almuzzamil Yusuf Cup 2019 yang dilaksanakan di Lapangan Bola Desa Bumijaya. Minggu (24 /2)

Futsal Almuzzamil Yusuf Cup yang dilaksanakan di Empat Kabupaten kota yang dilaksanakan di Bandar Lampung, Lampung Selatan, Pesawaran dan Lampung Barat itu dalam rangka Reses Anggota DPR dan MPR RI, Dr. H. Almuzzamil Yusuf dengan tema Sportivitas Olahraga Menyambut Pemilu dan Pilpres 2019 Yang Luber Jurdil dan Damai.

Caleg dengan nomor urut 3 itu maju melalui Partai Politik PKS untuk dapil 7 yang meliputi tiga Kecamatan, yakni Kecamatan Candipuro, Katibung dan Kecamatan Waysulan.

BACA SELENGKAPNYA :  Jelang Pemilukada Wakil Ketua I DPRD Lamsel Ajak Masyarakat Jaga Ketentraman dan Ketertiban Umum

“Saya ucapkan terima kasih karena ini merupakan suatu penghargaan yang sangat luar biasa sebab saya telah di percaya dan diberikan kesempatan mewakili beliau (Dr Almuzzamil Yusuf) untuk menyerahkan hadiah bagi para pemenang lomba.” ujar

Diketahui dalam kesempatan tersebut juga hadir anggota DPRD Provinsi Lampung sekaligus Caleg DPRD Provinsi Lampung dengan nomor urut 2 H. Antoni Imam. SE. dari Partai Politik PKS dapil Lampung II.

BACA SELENGKAPNYA :  Tiga Pelaku Curanmor Dilumpuhkan Setreskrim Polres Lamsel

Ditambahkan bahwa kegiatan ini adalah sebatas silaturahmi sekaligus Reses untuk menyerap aspirasi masyarakat, dan pelaksanaan futsal Almuzzamil Yusuf Cup 2019.

“Oleh karena itu kami berharap kepada seluruh masyarakat dapat menciptakan situasi aman dan damai, menjelang dan sesudah Pilpres dan Pileg 2019, sesuai dengan dengan tema kita. ” Sportivitas Olahraga Menyambut Pemilu dan Pilpres 2019 Yang Luber Jurdil dan Damai.” pungkas Yanti sapaan akrabnya. (Sg)

banner 728x90