SAMARINDA – INFODESANEWS. Telah terjadi kebakaran lahan kosong (semak belukar) -+ 1 Ha milik Bapak Alif di Jl. Provinsi RT. 22 Kelurahan Makroman Kecamatan Sambutan. Kamis, (14/02/2019).
Kebakaran Lahan tersebut berasal dari percikan api batu bara. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0901-02 Smd Ilir Serka Iswandi bersama Kasi Pemerintahan Kelurahan Makroman Ibu Rofi Olifia SE segera menghubunggi pihak-pihak terkait guna membantu memadamkan kebakaran lahan (Karhutla) yang menghabiskan -+ 1 Ha lahan milik Bapak Alif.
Dua unit pemadam kebakaran dari Disdamkar Samarinda sebanyak 2 regu yang dipimpin Kasi Ops Disdamkar Samarinda Bapak Wisnu terjun langsung ke tempat kejadian. Banyak terdapat kebun yang terbengkalai dan tidak di garap oleh warga sehingga dapat terjadi kebakaran yang disengaja ataupun tidak kerena lokasinya memang terdapat batu bara didalamnya.
Komandan Kodim 0901/Smd Letkol Inf M. Bahrodin S,I,P menyampaikan kepada jajarannya agar para Babinsa lebih giat lagi mengadakan patroli dan sosialisasi pencegahan Karhutla”, Ucap Serka Iswandi.
Penulis Murdi