TUBAN, INFODESANEWS – Pemerintah desa Bangunrejo kec Soko kab. Tuban adakan sosialisasi dan pembentukan panitia pengisian badan permusywaratan desa (BPD) sabtu (19/01/19) bertempat di pendopo balai desa.
Acara yang di hadiri beberapa unsur pemerintahan desa warsidin ( kades ) zum mustofa ( ketua BPD ) Budi hermanto (Babin kamtibmas) ,Perangkat desa RT,RW,LPMD beserta beberapa tokoh masyarakat desa bangunrejo .
Zum mustofa kepada Infodesanews memaparkan bahwa kinerja pemerintah desa tidak bisa kerja secara maksimal tanpa adanya dukungan pemikiran masyarakat.
” Diharapkan dalam Musyawarah ini kita mendapatka usulan – usulan yang siapa Calon yang tepat menduduki BPD mendatang,” ungkapnya.
” Pada rapat tersebut disampaikan Dalam pembentukan panitia sesuai regulasi yang ada maksimal 11 orang minimal 5 orang disesuaikan jumlah masyarakat setempat dan pendaftaran pertama dilaksanakan pada tanggal 21 januari sampai 1 februari sesuai peraturan yg sudah ditetapkan,”pungkasnya. ***Ipink.