Danrem 091/ASN Disela Kunjungan ke Pos-pos Pamtas,

INFODESA412 Dilihat
banner 728x90

SAMARINDA- INFODESANEWS.   Danrem 091/ASN menyempatkan juga untuk bertatap muka langsung dengan para Prajurit Satgas Pamtas Yonif 144/Jaya Yudha. yang bertugas di Pos Kotis Satgas  Pamtas RI- Malaysia  di Kampung Majang Kec. Long Bagun Kab. Mahakam Ulu-Kaltim, yang masih berada dalam Wilayah Teritorial Kodim 0912/ Kutai Barat, Jumat (11/1/2019).

Dihadapan para prajurit Yonif 144/Jaya Yudha, Danrem  memberikan pengarahan dan pencerahan serta memotivasi para Prajurit agar tetap semangat dan menjaga moril dalam mengemban Tugas Negara  yang sangat Mulia dan terhornat ini, walau rasa jenuh sudah mulai menghampiri.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Pemdes Bumijaya Salurkan BLT DD Tahap Akhir Ta-2022

“Adalah hal yang wajar dan manusiawi jika mulai ada rasa jenuh akibat berpisah dengan keluarga dalam waktu yang cukup lama, namun tidak menyurutkan semangat pengabdian kita kepada Bangsa dan Negara yang kita cintai ini”, pesan Danrem.

“Isilah dengan hal-hal positif untuk menangkal kejenuhan dan perilaku yang tidak terpuji, antara  lain dengan meningkatkan ibadah sesuai dengan Agama masing-masing”, tambah Danrem.

Ditambahkan oleh Danrem, bahwa Prajurit yang bertugas di Perbatasan agar bisa membawa diri, selalu dekat dan mencintai Rakyat serta jangan sampai menyakiti hati mereka karena akan menjauhkan mereka dari TNI.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Tiga Pelajar Hendak Pulang Sekolah ke Jawa Terkonfirmasi Positif Corona, Komentar Jubir Lutra

“Jaga kehormatan TNI, Bangsa dan Negara, hindari pelanggaran sekecil apapun dengan tetap memelihara Disiplin Prajurit”, tambah Danrem.

Di akhir pengarahan, Danrem juga mengingatkan agar Prajurit ikut mewaspadai kerawanan penyelundupan narkoba dan minuman keras melalui jalur-jalur perbatasan. Tetap jaga stamina dan kondisi kesehatan masing-masing, serta selalu memperhatikan faktor keamanan,  baik personel maupun material yang digunakan  dalam pelaksanaan tugas.

Penulis Murdi

banner 728x90