DEMAK, INFODESANEWS – Korsik wajib di setiap moment untuk tampil pada upacara dan apel di lingkup TNI termasuk juga dalam acara peringatan hari besar nasional lainnya. Untuk itu Korsik bisa tampil berinovasi dengan lagu Kebangsaan , lagu wajib nasioanal,Mars dan termasuk lagu pahlawan lain harus bisa dimainkan
Maka dari itu Kodim 0716/Demak tergerak untuk mencari generasi penerus pemain korsik (korps musik) TNI untuk kegiatan upacara. Karena itu, Pasi Pers Kodim 0716/Demak Kapten Czi Alimudin melakukan penyegaran dengan membuka seleksi anggota baru dari jajaran koramil.
Mengambil tempat di lapangan apel Makodim 0716/Demak rekrutmen korsik ini dilaksanakan. Penyeleksian ini dimaksud karena pemain lama banyak yang sudah pindah satuan, memasuki masa persiapan pensiun (MPP), bahkan ada yang telah pensiun.
“Kian hari anggota korsik ini semakin habis. Dengan petunjuk dandim, diperintahkan untuk segera melakukan perekrutan dan pemilihan anggota baru lagi. Yang diambil dari anggota koramil jajaran Kodim 0716/Demak,” ungkap Pasi Pers
Menurut Pasi Pers Kapten Czi Alimudin tujuaan kegiatan adalah untuk meningkatkan kemampuan khusus anggota Kodim 0716/Demak.
“Dalam hal Korsik untuk lebih baik lagi kedepannya, maka dari itu seleksi ini penting dilakukan guna meneruskan pemain musik Kodim 0716/Demak. Untuk itu segera dilatihkan dan diteruskan pada generasi-generasi baru,” tandasnya.(Pendim Demak/Red)