BLORA, INFODESANEWS – Paguyuban Driver Grab di kota cepu yang tergabung dalam Paguyuban Grab Cepu (PGC-Gass Poll) kembali melakukan Bakti Sosial berupa Bantuan Air Bersih, setelah Desa Kalen kali ini Kamis, 4 Oktober 2018 kini giliran Dukuh Kedinding Desa Ngraho Kecamatan Kedungtuban Kabupaten Blora.
Kemarau yang melanda warga Kedinding mengantri air dari 5 Truk Tangki hasil swadaya para driver Grab Paguyuban Grab Cepu (PGC-Gass Poll), saat droping Air Bersih Kepala Desa Ngraho Sumarji, langsung turun untuk mengarahkan ke wilayah yang belum kebagian Bantuan Air Bersih.
Kepala Desa Ngraho kepada Infodesanews juga menyampaikan banyak terima kasih kepada Paguyuban Grab Cepu sudah peduli terhadap musibah kekeringan yg melanda masyarakat dukuh kedinding.
“Terima kasih atas pedulinya terhadap warga kami sehingga dengan bantuan ini sedikit dapat membantu meringankan beban warga dalam kebutuhan air bersih,” ungkapnya.
“Memang tahun ini Desa Ngraho merupakan salah satu wilayah di kabupaten Blora yang mengalami kemarau yang parah, dan semoga dengan berjalannya waktu musin hujan degera datang,” harapnya.
senada dengan itu Ketua PGC-Gass Poll atau Paguyuban Grab Cepu Yeyen yang mempunyai nama lengkap Puspitasari, menyampaikan kepada Infodesanews bahwa Keluarga Besar PGC-Gass Poll akan selalu membantu sesama yg membutuhkan.
” Kami tidak serta merta mencari cuma mencari orderan saja tetapi juga menyisihkan sebagian dari hasil ngojek untuk kegiatan sosial bagi yg membutuhkan,” pungkasnya.(ferary)