PATI, INFODESANEWS – Pengurus Kwartir RantingĀ (Kwarran) Kayen, kemarin malam resmi membentuk Dewan Kerja Ranting (DKR). Senin (13/08). Kegiatan Pembentukan DKR ini di ikuti dan dihadiri oleh perwakilan dari pramuka penegak se-kecamatan kayen.
Pembentukan ini dilaksanakan di SMK An Najah Kayen setelah pelaksanaan malam ulang janji peringatan Hari pramuka dilaksanakan. Dalam kegiatan ini beberapa perwakilan pramuka penegak yang hadir adalah SMAN 1 Kayen, SMA PGRI Kayen, SMA Joyo kusumo, MA Walisongo, SMK An Najah dan SMK Putra Mahkota serta juga dihadiri oleh pengurus Kwarran kayen.
” Kami berharap dengan adanya pembentukan DKR yang baru ini, kegiatan kepramukaan di wilayah kwarran kayen ini lebih meningkat dan lebih maju dan saya ucapkan selamat kepada ketua DKR terpilih selamat untuk mengemban tugas dan laksanakan tugas tersebut dengan iklas. ” Ucap Sudarman Kakwarran Kayen
Selain itu dengan terbentuknya DKR Kwarran Kayen ini, pramuka penegak yang ada di kwarran Kayen dapat menyamakan materi serta Skillnya sehingga ini nanti akan memberikan efek yang positif untuk kemajuan pramuka yang ada dikwarran kayen karena adanya tukar pengalaman dan juga ilmu yang berbeda-beda dari masing-masing pangkalan yang ada. Tambahnya