Konser Dangdut Nella Kharisma Di Stadion Ronggolawe Cepu Di Jaga Ketat Polres Blora

INFODESA2 Dilihat
banner 728x90

BLORA, INFODESANEWS.COM – Parade musiK dangdut Lagista yang menampilkan artis dangdut ternama Nella Kharisma yang digelar di Stadion Ronggolawe, Cepu, Blora, Minggu (05/08/2018) hari ini dipastikan bakal aman. Pasalnya, aparat kepolisian menyiapkan ratusan personel untuk menjaga konser tersebut.

Jajaran Polres Blora mengerahkan sebanyak 100 personel, dan ditempatkan di beberapa titik lokasi konser, untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya konser.

“Pengamanan konser dangdut ini dikonsentrasikan di dalam stadion. Soalnya, di sini bakal dihadiri ribuan penonton baik dalam kota maupun luar kota. Untuk pengamanan, kita siapkan 100 personel. Personil ini di luar yang bertugas di tempat parkir, pintu masuk dan area sekitar panggung. Semua penonton diperiksa antisipasi membawa senjata tajam atau minuman keras,” kata Kapolres Blora AKBP Saptono melalui Kabag Ops Kompol Zuwono.

BACA SELENGKAPNYA :  Fraksi PAN Usulkan Agar Anggaran Program Infrastruktur Lebih Diprioritaskan.

Menurutnya, konser yang akan berakhir pukul 16.00 WIB ini, selain personil dari Kepolisian ditambah dengan TNI, Sat Pol PP dan panitia internal.

BACA SELENGKAPNYA :  Tol Trans Jawa Difungsikan, Ganjar Minta Petugas Tak Lengah

“Kami semua disini dari unsur aparat keamanan ingin, konser dangdut tersebut berjalan aman dan lancar tanpa adanya suatu hambatan atau gangguan keamanan.” Ucapnya.

Kabag Ops juga menghimbau kepada para penonton pecinta musik dangdut untuk tertib dalam berlaku santun menjaga situasi keamanan selama konser. Diharapkan semua penonoton untuk menikmati tanpa harus ada perselisihan antar penonton yang dapat menggangu konser atau penonton lain.(Arf/Aras).

banner 728x90